Pada saat melakukan diet, apapun itu jenis diet nya tentu memiliki aturan di dalamnya. Hal ini agar program diet untuk obesitas atau cara mengurangi berat badan dengan cepat dapat berjalan sesuai harapan. Bayangkan saja jika pada suatu program diet tidak ada aturannya, maka yang ada adalah segala sesuatunya akan berjalan semaunya saja, seperti makan kapan saja dan apa saja.
Tentu diet tersebut tidak akan menghasilkan yang sesuai dengan apa yang kita harapkan. Oleh karena nya sangat penting aturan diet ini. Dan disini kita akan membahas aturan diet debm.
Aturan diet pada tiap jenis diet berbeda – beda tentunya, namun pada dasarnya memiliki tujuan yang sama yaitu mengurangi berat badan atau sebagai cara diet cepat kurus dan cara diet ampuh. Dan kita sebagai pelaku diet juga tentunya harus mematuhi aturan diet tersebut, agar diet tersebut dapat berjalan dengan sukses sesuai dengan yang kita harapkan yaitu dapat menurunkan berat badan kita sehingga dapat tercapai berat badan yang ideal.
Dan pada aturan diet debm ini tentunya berbeda dengan aturan diet lainnya. Berbeda dengan aturan diet rendah lemak dan kalori pada umumnya. Yang mana pada cara diet alami yang mengkonsumsi makanan rendah lemak dan juga rendah kalori.
Namun pada diet debm ini justru menganjurkan kita untuk mengkonsumsi makanan yang memiliki kandungan lemak yang tinggi dan juga protein yang tinggi. Namun sama – sama memiliki persamaan yaitu, sama – sama menganjurkan untuk mengkonsumsi makanan sehat untuk diet. Dan berikut di bawah ini aturan diet debm.
Aturan diet debm
Pada dasarnya setiap program diet menurunkan berat badan memiliki berbagai aturan demi suksesnya program diet tersebut.Dan berikut ini beberapa aturan diet debm tersebut :
1. Tidak mengkonsumsi gula
Pada diet debm, dilarang keras untuk mengkonsumsi gula baik itu sejenis kecap atau sirup dan apapun yang manis – manis seperti yang terdapat pada buah – buahan. Karena kandungan gula yang terdapat pada makanan dianggap dapat menaikkan berat badan dan membuat program diet mengurangi berat badan Anda mengalami kegagalan.
2. Makan sampai jam 6 sore
Untuk siapapun yang ingin melakukan diet debm ini dianjurkan untuk makan hanya sampai dengan pukul 6 sore saja. Karena pada saat jam tidur adalah waktu terbaik bagi tubuh Anda untuk membakar lemak, namun hal tersebut tidak terjadi jika gula dalam darah Anda masih cukup tinggi. Jadi, jika Anda makan hanya sampai pada pukul 6 sore tubuh akan memaksimalkan waktunya pada saat Anda tidur untuk membakar lemak.
3. Makan rendah karbo dan gula jika masih lapar
Jika di atas jam 6 sore ternyata Anda mengalami lapar yang sangat, maka Anda diperbolehkan makan seperti agar – agar tanpa gula yang bisa ditambah dengan keju parut di atasnya. Atau Anda bisa juga makan telur, bisa telur rebus atau ceplok atau dadar. Yang jelas jangan sekali – kali Anda mengkonsumsi gula atau karbohidrat.
4. Buah alpukat
Pada diet debm telah kita ketahui bahwa dilarang untuk mengkonsumsi makanan mengandung gula, dan telah kita ketahui pada buah terkandung gula di dalamnya. Oleh karena itu, pada diet debm ini buah yang diperbolehkan hanya buah alpukat saja, yang di dalamnya tidak memiliki kandungan gula. Namun jika ingin mengkonsumsi buah alpukat, jangan mengkonsumsinya bersamaan dengan susu full cream.
5. Saat lapar minum air putih
Pada diet debm ini saat Anda merasakan lapar yang melanda, maka cobalah untuk minum air putih. Karena bisa saja kondisi lapar tersebut timbul karena Anda sedang mengalami dehidrasi atau bisa juga karena kurang minum. Oleh karena itu, saat Anda lapar cobalah untuk minum setidaknya 1 sampai 3 gelas air putih.
6. Sarapan pada diet debm
Pada saat Anda melakukan diet debm Anda dianjurkan untuk sarapan dengan menu yang mengandung tinggi protein dan juga lemak. Hal ini agar Anda merasakan kenyang lebih lama dan agar Anda juga tidak lemas. Karena pada diet debm ini sumber energi diambil dari lemak bukan karbohidrat. Jadi lemak yang ada di dalam tubuh langsung dibakar dan tidak dibiarkan menumpuk dalam tubuh.
7. Makan siang diet debm
Pada makan siang diet debm Anda diperbolehkan untuk mengkonsumsi lauk yang tinggi protein dan juga lemak yang disertai tambahan sayuran. Seperti sayur buncis, wortel, daun singkong, dan yang lainnya. Karena sayur juga memang sangat penting untuk memenuhi kebutuhan nutrisi yang dibutuhkan saat diet.
8. Olahraga
Pada diet debm ini Anda tetap dianjurkan untuk melakukan olahraga. Karena selain dapat membuat tubuh terjaga kesehatan serta kebugarannya, dengan olahraga juga dapat mengencangka otot – otot tubuh Anda, sehingga membuat lemak – lemak yang ada di dalam tubuh diubah menjadi otot. Anda dapat melakukan olahraga seperti angkat beban, sit up, push up dan yang lainnya.
9. Diperbolehkan memasak menggunakan garam dan juga minyak
10. Mengubah susunan makanan yang dikonsumsi
Itulah tadi beberapa aturan diet debm yang patut untuk Anda ketahui dan juga patuhi untuk suksesnya program cara diet yang baik dan benar Anda. Selamat mencoba!
Garam adalah bumbu dapur yang sering di gunakan sebagai penyedap rasa masakan. Namun apa jadinya jika garam dipakai untuk alat…
Apakah Anda tahu mengenai penyakit diabetes? Penyakit ini sering diderita oleh seseorang yang memiliki kadar gula terlalu tinggi di dalam…
Pisang merupakan salah satu buah yang sering di konsumsi untuk meningkatkan mood seseorang. Karena hasil uji para peneliti kesehatan mengungkapkan…
Diet selalu dikaitkan dengan pengurangan asupan vitamin, protein, karbohidrat, hingga kalori ke dalam tubuh. Memang setiap mempunyai batas minimal dan…
Mempunyai bentuk tubuh ideal tentunya di idamkan oleh setiap orang utamanya bagi kaum hawa. Karena dengan tubuh yang langsing maka…
Ada berapa jenis diet yang Anda ketahui sekarang ini? Seiring dengan perkembangan zaman dan teknologi saat ini maka mulai banyak…