Lobak merupakan salah satu jenis sayur yang memiliki daging putih walau memiliki beragam macam warna dari ungu, merah, putih, kuning, dan hijau. Lobak dapat dikonsumsi mentah walau untuk sebagian besar orang mungkin tidak menyukainya karena hambar, pahit, atau agak pedas tergantung waktu memanennya, namun memiliki banyak khasiat untuk kesehatan tubuh.
Terutama untuk ladies yang ingin melakukan cara diet cepat kurus, tidak perlu melakukan diet yang menyiksa dan pola makan ketat lagi untuk mendapat hasil yang diinginkan. Cukup dengan mengonsumsi lobak setiap hari selama 2-3 minggu, ladies akan mendapatkan tubuh ideal yang diinginkan. Khasiat lobak yang kaya akan nutrisi dan kalori rendah akan membakar lemak dalam tubuh dengan cepat.
Beberapa nutrisi yang terkandung dalam 100 gram sayur lobak diantaranya 18 kcal energi, 4,1 gram karbohidrat, 0,1 gram lemak, 0,6 gram protein, 36% Vitamin C, 1,3 mg Vitamin K, Vitamin B, 21 mg Sodium, 233 mg Kalium, 2% Kalsium, 25 mg Folat, Tembaga 0.050 mg, 10 mg magnesium, 0,069 mg zat besi, fosfor, fluoride, dan potasium. Dengan banyaknya kandungan, lobak menjadi sayuran untuk diet yang pas untuk ladies. Beberapa khasiat lobak untuk diet sehat dan santai yang perlu ladies ketahui diantaranya:
1. Rendah lemak dan kalori
Sebagai sayuran umbi lainnya seperti kentang atau ubi, lobak memiliki kandungan kalori dan lemak yang rendah. Teksturnya yang ringan dan gurih lebih cocok dikonsumsi sebagai lauk sayur atau dicampur dengan buah – buahan untuk dibuat jus dan salad sayur untuk diet. Lobak juga ampuh dalam menghilangkan lemak, sehingga sering dikonsumsi sebagai makanan penutup setelah memakan makanan berminyak dan gorengan. Segelas lobak hanya mengandung 15 kalori dan 0,1 gram lemak.
2. Meningkatkan metabolisme
Lobak dapat disebut sebagai pembersih yang hebat, yang mampu membersihkan kandung kemih, ginjal, dan saluran pencernaan serta meningkatkan metabolisme dalam tubuh. Lobak juga akan membersihkan saluran empedu dan hati sehingga akan membuang racun – racun akibat radikal bebas dan pola makan tidak sehat sehingga akan menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh ladies sehingga sangat baik untuk cara diet alami yang ladies lakukan.
3. Meningkatkan kekebalan tubuh
Kandungan vitamin C yang tinggi dalam lobak berkhasiat untuk meningkatkan kekebalan tubuh dari berbagai penyakit. Setelah mengeluarkan racun, lobak berfungsi sebagai anti-inflamasi yang membantu mengurangi peradangan pada ginjal dan saluran kencing, melancarkan saluran pernafasan, dan menghambat pertumbuhan kanker. Khasiat lobak untuk diet sehat dan santai akan menurunkan kolesterol dan membakar lemak sehingga cocok untuk diet rendah lemak yang ladies inginkan.
4. Memberi tambahan energi
Kandungan protein, vitamin B, dan zat besi dalam lobak akan memberi tambahan energi bagi tubuh. Kandungan protein dan vitamin B memberi energi yang bermanfaat untuk memperbaiki jaringan tubuh dan pertumbuhan terutama pada rambut sehingga tidak gampang lesuh dan lelah, dan kandungan zat besi akan menambah volume darah (Hemoglobin) dan melancarkan oksidasi ke seluruh tubuh untuk tubuh lebih segar, dan semangat beraktivitas sepanjang hari.
5. Sebagai antioksidan
Kandungan vitamin C dan mineralnya seperti fosfor dan seng akan aktif untuk membuang racun dari dalam tubuh serta memperbaiki kerusakan jaringan kulit seperti jerawat eksim, dan radang akibat radikal bebas dari lingkungan dan membakar kolesterol untuk kesehatan jantung.
Untuk melakukan cara diet cepat menggunakan khasiat lobak untuk diet ini, ladies dapat mengkonsumsi lobak minimal 2 kali sehari secara rutin hingga 2-3 minggu. Karena rasanya yang kurang enak, mungkin ladies dapat mengkombinasikannya dengan bahan – bahan lainnya. Tekstur lobak yang gurih dan mengandung air yang tinggi cocok untuk dicampur dengan bahan makanan manapun, seperti sup, jus, gorengan, lauk, dan juga salad.
Untuk menu sarapan pagi sehat untuk diet, ladies dapat mengkombinasikan lobak untuk dibuat jus lobak yang mendampingin makanan utama ladies. Caranya dengan mengupas dan menghaluskan daging lobak ditambah dengan 3 buah perasan lemon, 2 cm jahe, 5 sdm yogurt atau susu, 3 sdm madu, bubuk kayu manis secukupnya sebagai pengganti gula dan air.
Kemudian di blender dan tuang dalam gelas, sangat pas dikonsumsi tiap pagi. Untuk menu makan siang, ladies dapat membuat sup lobak atau tumis lobak, sangat enak dijadikan lauk mendampingi nasi. Ladies dapat juga mencari resep cara mengolah sayuran untuk menu diet di internet untuk mengkolaborasinya dengan makanan lain sesuai selera ladies. Sedangkan untuk menu makan malam, makanlah sup lobak atau salad lobak namun perhatikan untuk melakukan cara diet karbohidrat untuk mengurangi konsumsi karbohidrat karena saat malam hari tubuh mudah menyerap kalori.
Untuk membuat makanan sehat untuk diet seperti salad lobak, ladies dapat mencoba membuatnya dengan bahan – bahan berikut :
Ladies dapat membuat berbagai variasi makanan sehat dengan menggunakan lobak, dapat dikonsumsi langsung dengan mudah atau dimasak sesuai selera. Khasiat lobak untuk diet sehat dan santai dapat ladies lakukan setiap hari dan lemak tubuh akan berangsur – angsur menurun.
Garam adalah bumbu dapur yang sering di gunakan sebagai penyedap rasa masakan. Namun apa jadinya jika garam dipakai untuk alat…
Apakah Anda tahu mengenai penyakit diabetes? Penyakit ini sering diderita oleh seseorang yang memiliki kadar gula terlalu tinggi di dalam…
Pisang merupakan salah satu buah yang sering di konsumsi untuk meningkatkan mood seseorang. Karena hasil uji para peneliti kesehatan mengungkapkan…
Diet selalu dikaitkan dengan pengurangan asupan vitamin, protein, karbohidrat, hingga kalori ke dalam tubuh. Memang setiap mempunyai batas minimal dan…
Mempunyai bentuk tubuh ideal tentunya di idamkan oleh setiap orang utamanya bagi kaum hawa. Karena dengan tubuh yang langsing maka…
Ada berapa jenis diet yang Anda ketahui sekarang ini? Seiring dengan perkembangan zaman dan teknologi saat ini maka mulai banyak…