Menurunkan kegemukan adalah salah satu hal yang sangat diinginkan para ladies untuk tampil cantik dengan tubuh ideal terutama bagi ladies yang melakukan program diet untuk obesitas. Namun tidak sedikit perawatannya memerlukan biaya yang mahal. Ladies juga perlu menghindari bahaya diet ekstrim karena efek samping juga tinggi dan sangat beresiko bagi kesehatan tubuh.
Untuk itu, ladies dapat memanfaatkan penurun berat alami dari sayuran yang dapat ladies temukan dengan mudah dengan biaya yang murah tentunya seperti Labu siam. Labu siam merupakan jenis tanaman merambat yang memiliki kulit tipis dan bulu halus berwarna hijau. Walau banyak mengandung getah, tapi rasanya ringan dan gurih cocok dibuat lauk sayur dan salad.
Labu siam memiliki banyak nutrisi yang sangat baik untuk kesehatan tubuh dan juga membantu ladies melakukan diet rendah lemak yang diinginkan. Labu siam mengandung vitamin A, B dan C yang tinggi, protein, kalium, natrium, kalsium, folat, fosfor, seng, mangan, tembaga, dan zat besi. Beberapa khasiat labu siam untuk diet alami dan sehat yang wajib ladies ketahui, diantaranya:
Seperti jenis labu lainnya, kalori dan lemak dalam labu siam sangat rendah dan hampir tidak ada, sehingga sangat cocok dikonsumsi sebagai lauk dan tidak perlu takut gemuk. Untuk 100 gram labu siam mengandung 16 kalori. Kadar kolesterolnya yang sangat kecil aman untuk kesehatan jantung. Selain itu, kandungan mangan dalam labu siam sangat berguna untuk membakar lemak – lemak jahat di dalam tubuh dan menurunkan kolesterol sehingga tidak hanya melangsingkan juga menyehatkan tubuh.
Labu siam memiliki kandungan serat yang tinggi sehingga akan melancarkan sistem pencernaan dan membuang kolesterol. Labu siam dapat mengenyangkan perut lebih lama karena mengandung serat dan banyak air sehingga mampu mengurangi nafsu makan, sangat cocok sebagai makanan wajib dalam program cara diet alami yang ladies lakukan dan sebagai pengganti fungsi nasi.
Mengonsumsi labu siam secara rutin dapat mengurangi kadar kolesterol dan lemak jenuh dalam darah yang menjadi penyebab penyakit jantung.
Kandungan vitamin C dan mineral seperti flavonoid berfungsi sebagai antioksidan yang berguna membuang racun dalam tubuh dan menangkal radikal bebas akibat polusi dan pola makan tidak sehat yang dapat memicu berbagai penyakit dan beresiko kanker. Khasiat labu siam untuk diet alami dan sehat dapat juga membuang kolesterol dalam darah penyebab kegemukan.
Saat lelah beraktivitas dan setres sering kali membuat tekanan darah naik, pola makan yang tidak sehat dan usia lanjut juga mempengaruhi. Mengonsumsi labu siam akan membantu mencegah dan mengobati hipertensi karena sifat diuretiknya yang ringan. Selain itu, sumber mineral dalam labu siam berperan aktif dalam program diet untuk obesitas yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan menjaga metabolisme yang menjadi penyebab berbagai penyakit seperti diabetes, penyakit jantung, kolesterol tinggi, sembelit dll. Kandungan zat besi dan vitamin B2 dalam labu siam mampu meningkatkan produksi sel darah merah dan hemoglobin dalam tubuh sehingga mencegah penyakit anemia.
Kandungan vitamin B kompleks, folat, dan zat besi dalam labu siam akan membantu menambah energi untuk ladies tetap bersemangat dalam beraktivitas. Bagi wanita hamil, labu siam juga bermanfaat untuk menjaga sistem saraf pada janin dalam kandungan.
Bagi ladies yang mempunyai gangguan pada lambung seperti penyakit maag, radang usus besar, radang lambung, diare, dan radang tenggorokan, mengonsumsi labu siam dapat menurunkan gas di dalam lambung, menetralisir asam lambung berlebih, dan melancarkan saluran pencernaan. Kandungan nutrisi labu siam yang tinggi sangat baik untuk kesehatan tubuh dan juga membantu dalam menurunkan kandungan lemak dan kolesterol penyebab kegemukan.
Namun, perlu diperhatikan bahwa labu siam tidak boleh langsung dikonsumsi karena kandungan getahnya yang banyak dapat menimbulkan reaksi kesemutan pada kulit dan memberi rasa gatal di tenggorokan. Untuk menghilangkan getahnya, pertama potong labu siam menjadi 2 bagian kemudian kedua permukaan labu yang sudah dipotong tersebut digosok hingga mengeluarkan getah. Lakukan terus hingga getah mulai menghilang dan habis terkuras, bersihkan dengan air mengalir untuk menghilangkan sisa getah dan labu siam siap digunakan.
Ladies dapat mengolah labu siam sebagai sayuran untuk diet dengan berbagai cara :
Labu siam yang direbus tidak akan merusak kandungan nutrisi didalamnya. Labu yang dimasak dapat dimakan sebagai lalapan dan salad sayur untuk diet. Cocok dikonsumsi sebagai pendamping lauk saat sarapan atau makan siang. Ladies dapat merebus labu siang dengan cara memotongnya terlebih dahulu kemudian dimasukkan ke dalam panci yang sudah dituangkan air, kemudian rebus hingga masak dan tidak terlalu keras.
Tekstur labu siam yang renyah dan gurih cocok jika dimasak sebagai menu sarapan pagi sehat untuk diet seperti lauk dan tumisan.
Labu siam sebagai makanan sehat untuk diet dapat diolah menjadi salad sayur untuk diet untuk mendapat manfaat dari khasiat labu secara maksimal. Tekstur nya yang gurih dapat dicampur dengan sayuran dan buah – buahan lain kemudian ditambahkan saus salad secukupnya. Dapat dinikmati saat makan siang dan saat bersantai. Kandungannya yang memiliki banyak air cocok juga dijadikan sebagai asinan.
Ladies dapat memanfaatkan khasiat labu siam untuk diet alami dan sehat dengan mengonsumsinya mentah – mentah yaitu dibuat menjadi jus. Karena rasanya tidak terlalu manis dan agak pahit, mungkin tidak banyak yang menyukainya namun ladies dapat mencampurnya dengan kayu manis atau madu. Ladies dapat mencari cara mengolah sayuran untuk menu diet menggunakan khasiat labu siam untuk berbagai variasi lainnya.
Untuk cara diet cepat kurus yang ladies lakukan mendapat hasil maksimal, mengonsumsi labu siam saja mungkin kurang cukup. Maksimalkan dengan berolahraga efektif dan pola makan sehat untuk menurunkan berat badan ladies.
Garam adalah bumbu dapur yang sering di gunakan sebagai penyedap rasa masakan. Namun apa jadinya jika garam dipakai untuk alat…
Apakah Anda tahu mengenai penyakit diabetes? Penyakit ini sering diderita oleh seseorang yang memiliki kadar gula terlalu tinggi di dalam…
Pisang merupakan salah satu buah yang sering di konsumsi untuk meningkatkan mood seseorang. Karena hasil uji para peneliti kesehatan mengungkapkan…
Diet selalu dikaitkan dengan pengurangan asupan vitamin, protein, karbohidrat, hingga kalori ke dalam tubuh. Memang setiap mempunyai batas minimal dan…
Mempunyai bentuk tubuh ideal tentunya di idamkan oleh setiap orang utamanya bagi kaum hawa. Karena dengan tubuh yang langsing maka…
Ada berapa jenis diet yang Anda ketahui sekarang ini? Seiring dengan perkembangan zaman dan teknologi saat ini maka mulai banyak…