Apakah anda sedang melakukan Cara Diet Karbohidrat ? kalau iya, maka nasi putih merupakan salah satu makanan yang pasti sedang anda hindari. Nasi putih merupakan makanan pokok sebagian besar masyarakat di negara-negara Asia, tidak terkecuali Indonesia. Masyarakat Indonesia gemar sekali mengkonsumsi nasi putih dengan berbagai macam lauk pauk. Bahkan nasi putih diberikan sejak dini sebagai salah satu makanan pendamping asi. Karena itu rasa dan tekstur nasi putih memang sudah melekat kuat sebagai makanan pokok sejak dulu.
Jadi tidak heran jika banyak orang yang kesulitan menghindari nasi putih saat melakukan diet. Walaupun sudah banyak Makanan Pengganti Nasi untuk diet. Kebanyakan orang tidak puas dengan hasilnya karna tekstur dan rasanya yang cenderung berbeda. Oleh karena itu, pada artikel kali ini kami akan memberikan tips dan cara mengurangi nasi putih saat diet yang sangat efektif.
Cara Mengurangi Nasi Putih Untuk Pemula
Jika biasanya orang mengkonsumsi 1 cup atau 180 gram atau 8 hingga 9 sendok makan setiap kali makan. Anda bisa mengurangi porsi tersebut menjadi setengah cup atau 90 gram atau 4 hingga 5 sendok sekali makan. Mengurangi porsi makan pada tahap pertama ini boleh dilakukan untuk setiap waktu makan yaitu pagi, siang, dan malam.
Sarapan memang penting, apalagi untuk anda yang sedang melakukan Cara Diet Aman. Namun Menu Sarapan Pagi Sehat Untuk Diet juga perlu diperhatikan. Untuk tahapan kedua cara mengurangi nasi putih saat diet yang efektif anda dapat mengganti nasi putih dengan umbi-umbian atau jagung rebus untuk sarapan.
Satu buah ubi ungur rebus dengan ukuran sedang atau 2 potong jagung rebus berukuran 5 cm dapat anda konsumsi sebagai menu pengganti nasi. Kedua bahan makanan itu sama-sama mengandung karbohidrat yang dapat menggantikan karbohidrat dari nasi putih.
Setelah dapat mengurangi porsi nasi putih dari 1 cup menjadi setengah cup. Lalu mengganti nasi putih dengan makanan lain pada pagi hari. Selanjutnya anda juga perlu mengganti nasi putih dengan buah atau sayur untuk menu makan malam. Buah untuk diet dapat dijadikan menu utama saat makan malam.
Buah dapat diolah menjadi salad buah atau jus buah. Satu gelas jus buah dengan potongan buah segar sebagai toppingnya sudah cukup untuk membuat perut anda kenyang tanpa nasi saat malam hari.
Cara mengurangi nasi putih selanjutnya adalah dengan mengkonsumsi makanan tinggi serat. Serat di dalam tubuh dapat berfungsi untuk melancarkan pencernaan dan membuat perut terasa kenyang lebih lama. Dengan begitu anda terhindar dari keiingan untuk mengkonsumsi nasi putih sebagai makanan pokok.
Sayuran Untuk Diet yang baik untuk menggantikan fungsi nasi seperti wortel dan tomat. Kedua sayuran itu memiliki serat yang cukup tinggi dan dapat dikonsumsi dengan cara yang mudah. Jika mau anda bisa mengkonsumsi wortel dan tomat secara segar atau tanpa diolah. Usahana mengkonsumsi sayuran organic agar terhindar dari racun pestisida.
Cara mengurangi nasi putih selanjutnya adalah dengan mengganti nasi putih dengan nasi merah. Selain lebih sehat dan aman, nasi merah atau coklat juga memiliki kandungan serat yang lebih tinggi dan nilai GI yang lebih rendah. Sehingga anda lebih cepat kenyang dengan hanya mengkonsumsi sedikit nasi merah atau coklat.
Sementara itu nilai indeks glikemik atau GI yang rendah pada suatu makanan membuat makanan itu lebih lama dicerna di dalam tubuh. Sehingga perut akan terasa kenyang lebih lama dan terhindar dari rasa lapar. Anda bisa membaca artikel Cara Memasak Nasi Merah Untuk Diet yang aman jika ingin mengurangi konsumsi nasi putih dengan cara ini.
Cara mengurangi nasi putih yang ke enam adalah memilih sumber lemak yang tepat saat diet. Untuk menghindari tubuh kekurangan nutrisi yang dibutuhkan saat diet. Terutama kekurangan akrbohidrat dari nasi, anda juga bisa memperbanyak konsumsi makanan berlemak. Namun perhatikan jernis lemaknya. Makanan tinggi lemak seperti gorengan, daging merah, dan makanan siap saji merupakan makanan yang harus anda hindari.
Sedangkan makanan tinggi lemak seperti buah alpukat, kacang-kacangan, dan ikan salmon baik dan boleh dikonsumsi. Khasiat Kacang Untuk Diet tidak hanya mengandung lemak baik namun juga mengandung tinggi protein.
Kebanyakan orang melakukan Cara Diet Ketat dengan berlebihan. Contohnnya berhenti mengkonsumsi nasi sebagai makanan kaya karbohidrat secara lagsung. Padahal hal itu justru akan membahayakan tubuh dan memperlambat metabolisme tubuh secara drastis. Karena itu anda perlu memperhatikan Cara Diet Yang Baik agar tidak terjadi efek samping yang merugikan untuk tubuh.
Ke tujuh cara mengurangi nasi putih itu bisa anda terapkan untuk mengurangi asupan karbohidrat saat diet. Namun sebelum melakukan itu, ada baiknya anda berkonsultasi ke dokter terlebih dahulu.
Garam adalah bumbu dapur yang sering di gunakan sebagai penyedap rasa masakan. Namun apa jadinya jika garam dipakai untuk alat…
Apakah Anda tahu mengenai penyakit diabetes? Penyakit ini sering diderita oleh seseorang yang memiliki kadar gula terlalu tinggi di dalam…
Pisang merupakan salah satu buah yang sering di konsumsi untuk meningkatkan mood seseorang. Karena hasil uji para peneliti kesehatan mengungkapkan…
Diet selalu dikaitkan dengan pengurangan asupan vitamin, protein, karbohidrat, hingga kalori ke dalam tubuh. Memang setiap mempunyai batas minimal dan…
Mempunyai bentuk tubuh ideal tentunya di idamkan oleh setiap orang utamanya bagi kaum hawa. Karena dengan tubuh yang langsing maka…
Ada berapa jenis diet yang Anda ketahui sekarang ini? Seiring dengan perkembangan zaman dan teknologi saat ini maka mulai banyak…