Anda pasti sudah tidak merasa asing lagi dengan tempe. Tempe banyak dikonsumsi masyarakat karna memiliki rasa dan struktur yang unik serta anda bisa dapatkan dengan harga yang murah. Untuk itu, tempe sering dikonsumsi sebagai lauk pauk maupun camilan. Tempe bukan hanya bermanfaat untuk kesehatan keseluruhan tubuh, namun khasiat tempe untuk diet juga harus anda tahu. Meskipun harganya murah, jangan meremehkan kandungan nutrisi yang dimiliki tempe.
Kandungan nutrisi tempe!
Dalam 100 g, tempe mengandung nutrisi sehat seperti:
Tidak hanya di Indonesia, para peneliti dari beberapa negara juga telah melakukan penelitian terhadap kandungan nutrisi tempe. Ini membuat tempe memiliki manfaat kesehatan untuk anda yang menjalankan program diet.
Khasiat tempe untuk diet!
Tempe merupakan sumber protein bebas lemak. Ini membuat tempe sangat cocok bagi anda yang menjalankan program diet. Untuk pengolahan tempe pun sangat mudah sekali anda cukup mengkukus tempe untuk dijadikan makanan pendamping dietmu, selain murah tempe pun sangat enak untuk dikonsumsi. Manfaat ini sama dengan manfaat yang dimiliki oleh Khasiat Tahu untuk Diet.
4 potong tempe memiliki jumlah kalsium yang setara dengan susu sapi. Hal ini merupakan fakta dari hasil penelitian yang dilakukan di Kuala Lumpur, Malaysia. Kalsium memiliki beberapa manfaat untuk mendukung penurunan berat badan. Baca juga Cara Diet Dengan Susu.
Kalsium bisa bertindak sebagai pembakar lemak, sehingga asupan kalsium yang tinggi dapat memengaruhi metabolisme sel-sel lemak. Hal ini memungkinkan pengurangan jumlah lemak yang tersimpan dalam tubuh. Selain itu, kalsium juga bermanfaat dalam mengubah lemak dalam tubuh tersebut menjadi energi. Jadi, penimbunan lemak dapat terhindar. Anda harus tahu tentang Cara Membakar Lemak di paha. Kalsium juga bermanfaat dalam menekan nafsu makan, sehingga anda tidak akan makan secara berlebihan.
Khasiat tempe untuk diet lain juga adalah kandungan seratnya. Tempe juga mengandung serat tinggi yang bermanfaat dalam melancarkan sistem pencernaan anda dan memberikan rasa kenyang lebih lama bagi anda. Ini sama dengan manfaat yang dimiliki Khasiat Kentang Untuk Diet yang juga efektif untuk menahan lapar.
Magnesium dan potassium yang terdapat dalam tempe juga bermanfaat dalam menghilangkan kelebihan cairan sehingga membantu menurunkan berat badan secara signifikan. Baca juga Cara Diet Aman Menurunkan Berat Badan.
Manfaat tempe untuk tubuh lainnya:
Saat anda mengkonsumsi tempe untuk program diet anda, tubuh anda akan mendapat manfaat kesehatan seperti:
Probiotik tinggi yang terdapat pada tempe juga bermanfaat untuk menjaga keseimbangan usus dan saluran pencernaan. Pencegahan pertumbuhan candida terlalu berlebih, mengatasi diare dan membunuh bakteri berbahaya yang ada di dalam usus dapat dilakukan jika anda mengkonsumsi tempe.
Tempe juga bisa bermanfaat dalam menurunkan kadar kolesterol karena mengandung serat yang tinggi. Serat yang bekerja sama dengan isoflavin dan vitamin B3 membuat tempe bisa menurunkan kadar kolesterol tinggi. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa tempe bisa mengurang kolesterol jahat dalam tubuh sehingga membawa kesehatan bagi jantung jika anda beberapa kali mengkonsumsinya dalam seminggu.
Ini merupakan fungsi kalsium yang ada dalam tempe yang bermanfaat untuk menjaga kepadatan tulang dan menyehatkan gigi.
8. Meningkatkan produksi sel darah merah
Ini dimungkinkan karena tempe mengandung zat besi yang memungkinkan tubuh mengalami peningkatan sel darah merah dan peningkatan oksigen.
Itulah beberapa manfaat tempe untuk diet anda dan sekaligus memberikan manfaat untuk tubuh anda.
Garam adalah bumbu dapur yang sering di gunakan sebagai penyedap rasa masakan. Namun apa jadinya jika garam dipakai untuk alat…
Apakah Anda tahu mengenai penyakit diabetes? Penyakit ini sering diderita oleh seseorang yang memiliki kadar gula terlalu tinggi di dalam…
Pisang merupakan salah satu buah yang sering di konsumsi untuk meningkatkan mood seseorang. Karena hasil uji para peneliti kesehatan mengungkapkan…
Diet selalu dikaitkan dengan pengurangan asupan vitamin, protein, karbohidrat, hingga kalori ke dalam tubuh. Memang setiap mempunyai batas minimal dan…
Mempunyai bentuk tubuh ideal tentunya di idamkan oleh setiap orang utamanya bagi kaum hawa. Karena dengan tubuh yang langsing maka…
Ada berapa jenis diet yang Anda ketahui sekarang ini? Seiring dengan perkembangan zaman dan teknologi saat ini maka mulai banyak…