Apa itu Pilates? Gerakan pilates itu seperti apa? Untuk mengecilkan paha, emang bisa? Begitulah deretan tanya yang mungkin terlintas di benak Anda. Oke, jangan khawatir! Semua tanya dalam benak Anda akan dituntaskan dalam artikel ini sehingga bisa menjawab deretan tanya tersebut.
Secara awam, pilates sering dikatakan yoga padahal pada dasarnya terdapat perbedaan antara pilates dan yoga atau bisa dikatakan pilates merupakan versi kontemporer dari yoga. Untuk itu, pilates juga mampu digunakan untuk memperbaiki postur Anda tersebut. Di samping itu, gerakan pilates untuk pemula pun cukup mudah diikuti.
Gerakan Pilates merupakan bagian dari gerakan aerobic pada umumnya hanya saja mendapatkan perkembangan pada gerakan oleh Joseph Pilates pada Perang Dunia II dengan memadukan gerakan Yoga, Buddhisme Zen, dan latihan fisik saat peradaban Yunani dan Romawi Kuno.
Namun, kepopuleran pilates itu sendiri baru muncul di Negara Jerman oleh penghuni interniran dimana mereka melakukan gerakan pilates untuk mendapatkan kondisi tubuh yang segar dan bugar. Ya, ada banyak manfaat olahraga pilates, loh!
Oleh sebab itu, apabila Anda bermimpi untuk memiliki tubuh yang ramping dan ideal, dengan ukuran paha yang kecil, maka tak ada salahnya untuk mencoba gerakan pilates tersebut dimana pada saat Anda melakukan gerakan pilates selama 60 menis saja bisa membakar sekitar 270-460 kalori per sesi. Tak hanya tubuh ideal yang didapat, rasa segar dan bugar pun bisa Anda nikmati.
Berikut akan kami paparkan gerakan olahraga pilates untuk mengecilkan paha sehingga nantinya bisa Anda praktekan secara mandiri di rumah. Nama gerakan pilates tersebut ialah teknik berlutut menendang ke samping. Langkah-langkahnya seperti di bawah ini.
12 langkah gerakan pilates di atas sebaiknya dilakukan tiga kali dalam satu minggu dengan waktu sekitar 30 menit hingga 1 jam menjadi salah satu cara membakar lemak di paha dan perhatikan pula cara diet untuk mengecilkan paha agar bisa merasakan manfaat pilates bagi wanita.
Gerakan pilates untuk mengecilkan paha di atas memang ditujukan untuk wanita, sebab kecenderungan untuk memiliki postur tubuh yang indah yaitu wanita. Selain itu, gerakan pilates juga bisa berguna untuk menguatkan otot-otot pinggul bagian belakang dan depan, serta memperbaiki perimbangan dan koordinasi anggota tubuh.
Hal tersebut menunjukkan bahwa manfaat pilates unutk menurunkan berat badan adalah teruji. Meski demikian perhatikan tiap gerakan, jangan salah, sebab efek samping pilates bisa juga berbahaya bagi tubuh.
Garam adalah bumbu dapur yang sering di gunakan sebagai penyedap rasa masakan. Namun apa jadinya jika garam dipakai untuk alat…
Apakah Anda tahu mengenai penyakit diabetes? Penyakit ini sering diderita oleh seseorang yang memiliki kadar gula terlalu tinggi di dalam…
Pisang merupakan salah satu buah yang sering di konsumsi untuk meningkatkan mood seseorang. Karena hasil uji para peneliti kesehatan mengungkapkan…
Diet selalu dikaitkan dengan pengurangan asupan vitamin, protein, karbohidrat, hingga kalori ke dalam tubuh. Memang setiap mempunyai batas minimal dan…
Mempunyai bentuk tubuh ideal tentunya di idamkan oleh setiap orang utamanya bagi kaum hawa. Karena dengan tubuh yang langsing maka…
Ada berapa jenis diet yang Anda ketahui sekarang ini? Seiring dengan perkembangan zaman dan teknologi saat ini maka mulai banyak…