Categories: Pantangan

6 Pantangan Diet Mengecilkan Perut Agar Sukses

Hampir semua Cara Diet Cepat memiliki pantangan. Pantangan Dalam Diet Yang Harus Dihindari setiap metode atau cara diet biasanya berbeda-beda. Namun pada umumnya semua hal yang menjadi pantangan adalah hal-hal negative yang dapat memicu tubuh anda susah kurus. Karena itu, untuk mendapatkan tubuh langsing yang ideal anda harus disiplin terhadap pantangan diet.

Alasan Orang Melakukan Diet memang berbeda-beda. Ada yang ingin menguruskan tubuh secara keseluruhan, mengecilkan bagian tubuh tertentu seperti perut, paha, dan lengan tangan. Serta ada juga yang melakukan diet untuk mendapatkan Manfaat Diet Bagi Kesehatan. Bagi anda yang ingin melakukan diet, ada baiknya anda mengetahui Fakta Dan Mitos Diet terlebih dahulu.

Namun untuk para pria, biasanya diet dilakukan khusus untuk mengecilkan perut. Cara Diet Mengecilkan Perut dapat dilakukan dengan beberapa Gerakan Senam Untuk Mengecilkan Perut buncit atau dengan mengkonsumsi Ramuan Alami Untuk Mengecilkan Perut.  Namun dari kedua cara tersebut masih banyak orang yang gagal mengecilkan perutnya karena belum mengetahui pantangan diet mengecilkan perut.

Karena itu kami akan memberikan beberapa pantangan untuk anda yang sedang berusaha melakukan diet mengecilkan perut.

  1. Tidur Setelah Makan

Pantangan pertama saat ingin mengecilkan perut buncit adalah tidak tidur setelah makanan. Tidur setelah makan membuat makanan anda tidak tercena secara sempurna di dalam perut. Sehingga menumpuk menjadi kotoran, racun, dan lemak. Bebebrapa tumpukan itulah yang dapat memicu perut anda buncit.

Anda baru boleh tidur minimal 1 jam setelah makan. Saat itu tubuh sudah mulai dapat mencerna makanan yang anda makan sehingga kemunginan terjadinya tumpukan “sampah” di dalam perut anda juga berkurang. Selain membuat perut buncit, tidur setelah makan juga menyebabkan beberapa penyakit dan masalah kesehatan seperti :

  • Refluks asam

Refluk asam atau Gastroesphageal Reflux Disease (GERD) dapat terjadi akibat katup perut dan kerongkongan tidak tertutup. Sehingga menyebabkan asam lambung naik kembali ke tenggorokan dan menyebabkan sensasi terbakar.

  • Maag

Langsung tidur setelah makan dapat menyebabkan sakit maag. Kelebihan asam lambung juga akan menimbulkan rasa panas yang menyebar naik dari bagian perut ke dada hingga tenggorokan.

  • Stroke

Stroke adalah salah satu penyakit yang sangat berbahaya akibat kebiasaan tidur setelah makan. Menurut penelitian di Medical School di Yunani, orang yang paling cepat tidur setelah makan akan meningkatkan resiko terkena stroke. Dan sebaliknya, semakin lama orang tidur setelah makan, maka semakin kecil juga kemungkinan terkena penyakit stroke.

  1. Tidur Larut Malam

Tidur terlalu rarut malam akan merubah jam metabolisme anda. Hal itu juga akan mempengaruhi berat tubuh ideal termasuk masalah perut buncit anda. Menurut penelitian yang dilakukan di Universitas Case Western Reserve pada 2006, seorang wanita yang tidur kurang dari 5 jam per hari akan memiliki berat badan lebih besar dibandingkan wanita yang memiliki waktu tidur lebih lama atau lebih dari 7 jam per hari.

  1. Melewatkan Sarapan

Pantangan diet mengecilkan perut selanjutnya adalah jangan melawatkan sarapan. Menu Sarapan Pagi Sehat Untuk Diet dapat anda sesuaikan dengan keinginan. Namun tetap memperhatikan kebutuhan Nutrisi Yang Dibutuhkan Saat Diet. Tidak boleh lebih atau kurang.

  1. Hindari Junk Food

Junk food atau dikenal juga dengan makanan sampah merupakan makanan yang tidak memiliki atau sangat sedikit kandungan nutrisinya. Karena itu makanan junk food biasanya hanya membuat perut anda kenyang tanpa memberikan manfaat untuk kesehatan. Akibatnya perut anda terus membuncit.

  1. Hindari Camilan

Camilan memang enak dimakan saat waktu luang. Namun, untuk anda yang ingin mengecilkan perut, camilan adalah pantangan diet mengecilkan perut yang sangat harus dihindari.

  1. Air es

Selain makanan, anda juga harus menghindari air dingin atau air es. Air hangat lebih baik untuk meluruhkan lemak-lemak di dalam perut anda.

Itulah 6 pantangan saat melakukan diet untuk melangsingkan perut. Perut yang rata dapat meningkatkan rasa percaya diri anda. Selamat mencoba.

Recent Posts

7 Bahaya Garam Untuk Diet Belum Banyak Orang Pahami

Garam adalah bumbu dapur yang sering di gunakan sebagai penyedap rasa masakan. Namun apa jadinya jika garam dipakai untuk alat…

5 years ago

7 Bahaya Metformin Untuk Diet yang Sebaiknya Dihindari

Apakah Anda tahu mengenai penyakit diabetes? Penyakit ini sering diderita oleh seseorang yang memiliki kadar gula terlalu tinggi di dalam…

5 years ago

7 Bahaya Pisang Untuk Diet Penting Dipahami Sebelum Mulai Diet

Pisang merupakan salah satu buah yang sering di konsumsi untuk meningkatkan mood seseorang. Karena hasil uji para peneliti kesehatan mengungkapkan…

5 years ago

7 Bahaya Diet 500 Kalori yang Akan Merusak Tubuhmu

Diet selalu dikaitkan dengan pengurangan asupan vitamin, protein, karbohidrat, hingga kalori ke dalam tubuh. Memang setiap mempunyai batas minimal dan…

5 years ago

7 Bahaya Lemon Untuk Diet yang Harus Diwaspadai

Mempunyai bentuk tubuh ideal tentunya di idamkan oleh setiap orang utamanya bagi kaum hawa. Karena dengan tubuh yang langsing maka…

5 years ago

7 Bahaya Gula Untuk Diet yang Belum Banyak orang Ketahui

Ada berapa jenis diet yang Anda ketahui sekarang ini? Seiring dengan perkembangan zaman dan teknologi saat ini maka mulai banyak…

5 years ago