Categories: Info Diet

10 Manfaat Sit Up Sebelum Tidur yang Tidak Boleh Disepelekan

Jenis-jenis sit-up merupakan salah satu latihan olahraga populer terutama di kalangan wanita yang masih dilakukan hingga sekarang ini. Mengapa tidak populer? Sit-up bisa Anda lakukan di mana saja, bisa di tempat tidur ataupun di lantai ruang tamu.

Anda hanya perlu meminta bantuan seorang teman, saudara atau suami untuk memegang kedua kaki Anda sebagai beban. Namun, bagi Anda yang masih single atau tinggal sendiri, melakukan sit-up sendiri pun tidak masalah.

Selain itu, sit-up juga bisa dilakukan kapan saja lho, tidak harus hari Minggu atau hari libur ataupun weekend, namun Anda juga dapat menyempatkan diri melakukannya sebelum tidur. Selain lebih efektif karena dilakukan setiap hari dibandingkan hanya saat weekend saja, sit-up juga dapat memberikan manfaat luar biasa bagi Anda setiap harinya. Apa saja manfaat sit-up sebelum tidur yang bisa Anda rasakan dan dapatkan? Berikut penjelasannya.

  1. Melancarkan Peredaran Darah dalam Tubuh

Seperti diketahui bahwa darah merupakan media penting dalam tubuh yang bertugas untuk mengantar atau memasok oksigen ke seluruh tubuh Anda. Oleh karena itu, peredaran darah dalam tubuh menjadi salah satu proses penting yang dijalani tubuh kita.

Sudah banyak kasus penyakit-penyakit berbahaya terutama yang berkaitan dengan jantung menjadi terpicu akibat tidak lancarnya peredaran darah dalam tubuh atau bahkan lebih parahnya darah tersumbat dalam pembuluh darah.

Selain tidak lancar, kekurangan oksigen dalam darah pun dapat membuat metabolisme tubuh menjadi tidak lancar, sehingga muncullah serangan jantung atau gagal ginjal. Berbahaya, bukan? Oleh karena itulah diperlukan suatu upaya dan cara yang mudah dan tidak terlalu berat agar bisa membuat peredaran darah dalam tubuh menjadi lancar.

Salah satu cara mudah tersebut adalah dengan berolahraga sit-up sebelum tidur secara rutin. Manfaat sit-up yang teratur setiap harinya dapat membuat otot Anda bekerja secara maksimal sehingga bisa membuat peredaran darah Anda pun berjalan dengan baik.

  1. Menjadikan Postur Tubuh menjadi Sempurna

Siapa yang tidak suka dengan postur tubuh sempurna? Semua orang menginginkannya. Terkadang beberapa orang rela mengeluarkan gocek lebih demi mendapatkan postur tubuh menarik serta sempurna seperti yang ada dalam impiannya selama ini. Tetapi jikalau begitu, maka sebagian besar orang tidak akan mendapatkan apa yang diinginkannya bukan?

Oleh karena itulah, sit-up hadir menjadi solusi mudah bagi siapapun yang ingin memiliki postur sempurna. Memang, diperlukan ketelatenan dan kekonsistenan tinggi untuk melakukannya, namun ketika Anda meyakini bahwa cara ini adalah cara sehat dan berkhasiat banyak, maka dengan sendirinya Anda akan terbiasa melakukannya setiap hari.

Anda hanya tinggal melakukan latihan cara sit-up yang baik selama sepuluh hingga dua puluh kali sebelum atau setelah bangun tidur secara rutin. Perlahan tapi pasti, olahraga ini akan membantu membangun semua otot tubuh Anda agar bisa bekerja dengan baik. Alhasil, tubuh Anda pun menjadi lebih seimbang, stabil dan tentu saja tanpa disadari postur tubuh Anda menjadi lebih baik daripada sebelum-sebelumnya. Olahraga sit-up juga sangat efektif sebagai cara membuat perut rata untuk Anda yang melakukan diet.

  1. Menjaga Sistem Metabolisme dan Pencernaan

Sistem metabolisme dan pencernaan merupakan setali tiga uang yang tidak bisa dibedakan jauh satu sama lain. Ketika berbicara tentang metabolisme, maka mau tidak mau Anda juga akan teringat dengan pencernaan. Mengapa sistem metabolisme dan pencernaan diperlukan? Sistem metabolime dibutuhkan untuk mengolah berbagai macam zat asing yang masuk termasuk makanan yang Anda makan.

Sementara itu setiap makanan yang masuk akan diolah oleh organ pencernaan misalnya kerongkongan dan usus. Sistem metabolisme melibatkan banyak macam hormon termasuk hormon pertumbuhan.

Jika prosesnya tidak lancar, maka sisa-sisa metabolisme akan berkumpul pada beberapa organ. Sedangkan pada bagian pencernaan, organ yang paling bermasalah adalah usus sehingga sisa makanan yang berkumpul dalam usus dapat menyebabkan radang atau kanker.

Hal ini terjadi oleh karena tubuh Anda kekurangan serat dari beberapa makanan kaya vitamin dan serat seperti sayur-sayuran dan buah-buahan.

Solusi yang mudah dalam mengatasi proses tidak lancar itu adalah dengan melakukan sit-up. Sit-up dapat membangun semua otot pada bagian perut Anda dalam proses metabolisme serta menggerakkan semua otot dalam perut jika proses pencernaan berlangsung.

Ketika otot perut bekerja dengan aktif, maka pasokan oksigen dalam pembuluh darah akan terpenuhi. Selain itu, otot perut juga bisa mendorong usus untuk mengolah semua makanan yang masuk.

Jadi, manfaat senam perut sit-up ini dilakukan secara rutin dapat memperlancar kerja darah dan usus dalam melakukan proses metabolisme dan pencernaan. Manfaat lain yang tak kalah penting adalah Anda pun terhindari dari berbagai penyakit berbahaya oleh karena tidak lancarnya sistem peredaran darah dan terhambatnya kerja usus dalam tubuh.

Untuk membantu lancarnya metabolisme perlu selalu diingat untuk Anda sebaiknya mengkonsumsi makanan penambah tenaga sebelum olahraga agar tubuh menjadi lebih berstamina.  

  1. Meredakan Nyeri Pinggang

Pernah merasakan sakit punggung bawah atau sakit pinggang yang lama dan sangat nyeri? Nah, sakit pinggang seperti ini pada dasarnya muncul oleh karena sistem kerja otot yang salah. Bila sistem otot Anda terlalu kaku, maka tubuh akan terasa nyeri bila Anda melakukan berbagai aktivitas.

Untuk mengatasi masalah ini, maka lakukanlah sit-up minimal 5 hingga 10 kali dalam sehari sebelum tidur. Anda juga bisa mencobanya pada pagi atau sore hari.

Mungkin saja punggung bawah Anda masih sakit ketika pada latihan pertama, namun lama kelamaan tubuh Anda akan merasa nyaman setelah rutin melakukannya.

Cobalah mengkonsumsi air putih yang cukup agar upaya pemulihan nyeri punggung bawah Anda berjalan lebih optimal. Untuk ladies yang melakukan diet, sit-up juga efektif sebagai gerakan mengecilkan perut dan pinggang yang bisa dilakukan mulai dari sekarang dan sangat bermanfaat bagi tubuh.

  1. Menurunkan Jumlah Lemak Tubuh

Umumnya sit-up dilakukan hanya sebagai sebuah olahraga ringan yang dapat memperkuat otot perut, namun bila Anda melakukannya secara rutin maka manfaat yang akan dirasakan pun lebih besar, lho. Salah satu diantara manfaat paling penting tersebut adalah pembakaran lemak pada anggota tubuh yang terhubung oleh karena gerakan otot tersebut. Misalnya lemak-lemak pada anggota tubuh seperti perut, dada dan pinggang. Sit-up memang olahraga untuk diet sehat sederhana yang ringan dan tidak memakan waktu.

  1. Menjaga Kesehatan Tulang dan Otot

Saat seseorang makin beranjak tua, maka kekuatan tulang dan otot semakin penting karena bisa mempengaruhi aktivitas sehari-hari. Oleh karena itu, bila perlu sedari dini dan masih muda, Anda harus menjaga kesehatan tulang dan otot dengan baik.

Salah satu cara menjaganya adalah melakukan sit-up setiap sebelum tidur secara rutin. Sit-up juga merupakan latihan untuk menguatkan otot perut yang paling efektif yang perlu Anda coba secara rutin, terutama bagi pria yang ingin membentuk otot perut.

  1. Membentuk Pinggul Lebih Indah

Pinggul indah menjadi dambaan setiap wanita oleh karena itulah berbagai upaya dilakukan oleh mereka untuk mendapatkan apa yang diinginkannya. Tidak perlu susah-susah mencari cara yang lebih sulit dan menghabiskan biaya banyak karena dengan berolahraga sit-up pun Anda sudah bisa mendapatkan pinggul yang indah.

Olahraga sit-up dapat menjaga semua otot dalam tubuh Anda, terutama pada bagian pinggul, perut dan kaki menjadi lebih stabil. Manfaat sit-up sebelum tidur juga akan membentuk pinggul Anda lebih stabil sedemikian rupa terutama bagi Anda yang sudah mulai beranjak tua.

Hal tersebut jelas dapat mencegah berbagai masalah pada otot dan tulang Anda ketika sudah lanjut usia. Oleh karena itulah, tak ada salahnya sedini mungkin mencoba sit-up sebelum tidur agar bisa merasakan memiliki pinggul indah sebelum usia Anda tidak muda lagi.

  1. Postur Tubuh Lebih Sempurna

Keinginan semua orang adalah memiliki postur tubuh yang sempurna. Postur tubuh menarik dapat meningkatkan kepercayaan diri seseorang. Untuk mendapatkan postur menarik dan sempurna inilah memerlukan cara-cara yang tidak terlalu mahal yakni dengan melakukan sit-up secara rutin.

Anda bisa melakukannya selama 10 hingga 20 kali sebelum atau setelah bangun tidur. Sit-up ini akan membangun seluruh otot tubuh Anda agar dapat bekerja yang baik. Bila bekerja dengan baik maka tubuh Anda bisa menjadi lebih seimbang dan stabil. Jika Anda mencari cara mengecilkan betis dan membentuk otot, maka sit-up juga melatih otot kaki agar lebih stabil.

Bahkan untuk Anda yang melakukan diet, sit-up juga merupakan cara membakar lemak di paha dan betis yang teruji efektif. Jika dilakukan secara rutin, postur tubuh pun bisa terbentuk dengan baik dan sempurna. 

  1. Menjaga Kestabilan dan Keseimbangan Gerakan Tubuh

Kestabilan dan keseimbangan gerakan tubuh merupakan beberapa hal penting yang harus diperhatikan karena menjadi tanda bahwa tubuh Anda masih tetap kuat dan sehat. Sit-up secara rutin dapat menjaga kestabilan dan keseimbangan pada bagian bahu, lengan, perut, punggung dan pinggul.

Selain itu, sit-up juga bisa membuat gerakan otot pada pinggul Anda menjadi lebih kuat. Bila Anda melakukan olahraga ini tanpa peralatan, maka otot perut pun menjadi lebih terlatih untuk mengangkat beban. Otot pada bagian-bagian sekitar daerah itu pun membuat badan Anda lebih bugar setiap hari.

  1. Memperpanjang Harapan Hidup

Olahraga ini sudah terbukti dapat meningkatkan kekuatan otot dan tulang serta menjaga sistem metabolisme dan pencernaan dalam tubuh Anda secara berkesinambungan. Selain itu, manfaatnya yang dapat meningkatkan sistem imunitas dan kesehatan tubuh dapat membantu memelihara tubuh Anda agar tetap sehat secara keseluruhan sampai usia Anda tidak muda lagi. Melakukan sit-up setidaknya selama 15 menit rutin setiap harinya dapat mempertahankan sistem tubuh Anda dari serangan penyakit sehingga dapat memperpanjang harapan hidup Anda lebih lama.

Demikianlah kesepuluh manfaat sit-up sebelum tidur yang bisa Anda coba lakukan dengan mudah di rumah. Bila Anda masih seorang pemula yang merasakan sakit pada bagian perut ketika melakukan sit-up maka dipastikan bahwa gerakan sit-up yang Anda lakukan belum benar dan sesuai dengan ketentuan.

Hal itu terjadi karena bila benar maka pastilah tidak akan menimbulkan rasa sakit dan nyeri pada otot. Jadi, masihkah ragu melakukan sit-up secara rutin? Jangan disepelekan yah, karena sit-up sudah terbukti memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh Anda.

Recent Posts

7 Bahaya Garam Untuk Diet Belum Banyak Orang Pahami

Garam adalah bumbu dapur yang sering di gunakan sebagai penyedap rasa masakan. Namun apa jadinya jika garam dipakai untuk alat…

5 years ago

7 Bahaya Metformin Untuk Diet yang Sebaiknya Dihindari

Apakah Anda tahu mengenai penyakit diabetes? Penyakit ini sering diderita oleh seseorang yang memiliki kadar gula terlalu tinggi di dalam…

5 years ago

7 Bahaya Pisang Untuk Diet Penting Dipahami Sebelum Mulai Diet

Pisang merupakan salah satu buah yang sering di konsumsi untuk meningkatkan mood seseorang. Karena hasil uji para peneliti kesehatan mengungkapkan…

5 years ago

7 Bahaya Diet 500 Kalori yang Akan Merusak Tubuhmu

Diet selalu dikaitkan dengan pengurangan asupan vitamin, protein, karbohidrat, hingga kalori ke dalam tubuh. Memang setiap mempunyai batas minimal dan…

5 years ago

7 Bahaya Lemon Untuk Diet yang Harus Diwaspadai

Mempunyai bentuk tubuh ideal tentunya di idamkan oleh setiap orang utamanya bagi kaum hawa. Karena dengan tubuh yang langsing maka…

5 years ago

7 Bahaya Gula Untuk Diet yang Belum Banyak orang Ketahui

Ada berapa jenis diet yang Anda ketahui sekarang ini? Seiring dengan perkembangan zaman dan teknologi saat ini maka mulai banyak…

5 years ago