Categories: Panduan

7 Cara Diet Saat Bulan Puasa Paling Mudah dan Sehat (#Teruji)

Cara Diet Saat Bulan Puasa dapat membantu anda menurunkan berat badan. Diet merupakan salah satu hal yang wajib dilakukan oleh setiap orang yang mengalami kelebihan berat badan. Biasanya diet dilakukan pada saat hari-hari biasa , lalu bagaimana cara untuk melakukan diet pada saat bulan puasa. Banyak orang yang beranggapan bahwa dengan puasa di bulan ramadhan berat badan akan turun sendirinya, akan tetapi hal tersebut tidak selalu benar , kebanyakan pada saat bulan puasa berat badan akan semakin naik. Lalu apakah yang menyebabkan hal tersebut terjadi dan bagaimana melakukan diet pada saat bulan puasa .

Baca juga :

Cara Diet Saat Bulan Puasa

Saat bulan puasa kita tetap harus menjaga kesehatan salah satunya dalam menjaga berat badan. Bagi kaum hawa bulan ini merupakan kesempatan untuk menurunkan berat badan akan tetapi masih banyak yang salah dalam melakukan diet pada saat bulan puasa. Berikut beberapa penjelasan mengenai cara diet pada saat bulan puasa yang efektif dan benar.(Baca juga: Cara Diet Penderita Maag )

1. Mengatur Pola Makan

Pada saat berbuka puasa terkadang kita tidak memikirkan porsi yang kita konsumsi, biasanya kita memakan apa saja yang ada di depan mata kita .Pada strategi diet ini kita harus mampu menahan nafsu makan yang berlebih , pada saat berbuka dan sahur porsi makanan yang kita konsumsi antara karbohidrat, protein, dan lemak harus sesuai yakni 45% karbohidrat, 30% protein, dan 25% lemak. Porsi tersebutlah yang akan memaksimalkan kita dalam program penurunan berat badan pada saat puasa. (Baca Juga : Cara Diet Ketika Hamil )

2. Mengkonsumsi Karbohidrat Kompleks

Saat berbuka dan sahur akan lebih baik kita mengkonsumsi jenis karbohidrat yang kompleks , yang akan mempermudah kerja sistem pencernaan. Karbohidrat kompleks mengandung banyak serat misalnya biji-bijian, roti gandum, beras merah , sayuran dan buah-buahan segar. (Baca juga : Bahaya Diet Tanpa Karbohidrat )

3. Mengurangi makanan yang mengandung gula

Pada saat bulan puasa tradisi atau kebiasaan masyarakat yaitu mengkonsumsi makanan yang manis seperti kolak, kue, sirup , manisan, dan lain-lain. Hal tersebut akan menyebabkan gula darah yang berlebih dan kandungan glikogen di dalam otot juga akan meningkat. Dengan demikian gula darah yang berlebih akan menumpuk menjadi lemak dalam tubuh. Sebaiknya pada saast melakukan diet kita mengurangi mengkonsumsi yang tinggi gula agar mendapatkan berat badan yang ideal.( Baca juga : Makanan Diet Rendah Kalori  )

4. Menghindari Makanan yang Mengandung Kolesterol

Salah satu penyebab lemak tertumpuk karena mengkonsumsi terlalu banyak kolesterol . Apalagi di bulan puasa biasanya setelah tarawih perut merasa lapar. Kebiasaan buruk masyarakat Indonesia menahan rasa lapar tersebut dengan mengkonsumsi gorengan . solusi untuk hal tersebut yaitu mengganti gorengan dengan mengkonsumsi buah-buahan segar untuk menahan rasa lapar. Mengkonsumsi buah-buahan yang mengandung banyak serat akan memberikan hasil yang maksimal saat kita melakukan diet di bulan puasa. (Baca juga : Pantangan Dalam Diet )

5. Tidak Tidur Setelah Sahur

Cara Diet Saat Bulan Puasa yang selanjutnya adalah tidak tidur setelah sahur. Setelah sahur biasanya akan membuat kita mengantuk dan memutuskan untuk tidur.Dimana sistem pencernaan mulai bekerja untuk menghasilkan energi .Jika kita tidur setelah sahur justru akan menghambat sistem kerja pencernaan dan menghambat proses pembakaran lemak di dalam tubuh . Untuk mengatasi masalah tersebut kita dapat melakukan aktivitas-aktivitas agar kita tidak mengantuk seperti membersihkan rumah , atau pun jalan-jalan menghirup udara segar di luar rumah. (Baca juga : Khasiat Lada Hitam untuk Diet )

6. Perbanyak Minum Air Putih

Tidak dipungkiri air putih mengandung banyak khasiat bagi tubuh kita , air putih mampu meningkatkan proses pencernaan. Sehingga dianjurkan untuk seseorang yang berpuasa mengkonsumsi 1-2 liter perharinya agar tidak kekurangan dan dehidrasi apalagi yang melakukan program diet di bulan puasa tersebut. (Baca juga : Aturan Diet Air Putih )

7. Tetap Berolahraga

Berolahraga adalah salah satu aktivitas yang memberikan banyak manfaat bagi tubuh seperti meningkatkan heart rate , blood peasure , dan meningkatkan metabolisme. Olahraga juga menjadi salah satu aktivitas yang dianjurkan pada saat diet. Kebanyakan orang malas melakukan olahraga pada saat bulan puasa , karena mereka beranggapan oahraga membuat capek dan menimbulkan rasa lapar. Meskipun demikian , olah raga harus tetap dilakukan pada saat bulan puasa. Kita dapat memilih olahraga ringan seperti jalan kaki di pagi hari selama 30 menit , bermain bulu tangkis , ataupun sekedar naik turun tangga selama 15-30 menit. Jadi bagi yang melakukan diet di bulan puasa tetap harus melakukan olahraga untuk memaksimalkan program dietnya.

Baca Juga :

Hal-Hal yang Menyebabkan Naiknya Berat Badan Saat Bulan Puasa

Faktor-faktor yang mengakibatkan berat badan naik pada saat bulan puasa :

1. Tidur setelah sahur

Tidur setelah sahur akan memperlambat proses pencernaan dan akan mengakibatkan lemak tetumpuk. Pada saat lambung mencerna makanan yang seharusnya digunakan untuk beraktivitas akan berubah menjadi lemak yang menumpuk di lambung yang akan menyebabkan perut menjadi buncit. (Baca Juga :  Manfaat Air Putih Hangat Untuk Diet )

2. Malas beraktivitas

Pada bulan puasa umumnya orang-orang akan malas untuk melakukan aktivitas , biasanya orang-orang tersebut menghabiskan harinya untuk menonton televisi , bermain gedget , dan tidur. Hal tersebut sangat tidak baik untuk tubuh , karena tubuh harus mengeluarkan keringat setiap harinya untuk menyeimbangkan homeostatis tubuh selain itu energi yang kita dapatkan pada saat sahur akan tertumpuk menjadi lemak hal tersebut yang akan mengakibatkan berat  badan naik. (Baca juga : Cara Diet Buah Apel )

3. Makan terlalu banyak saat berbuka

Rasa lapar pada saat bulan puasa sangat wajar , sehingga seseorang berbuka dengan berlebihan tidak sesuai dengan porsi yang seharusnya. Biasanya orang mengkonsumsi makanan dalam 1 piring masih mengkonsumsi makanan yang lainnya seperti kue, cemilan yang akan menyebabkan perut terasa penuh. Hal seperti itulah justru yang akan membuat berat badan kita naik , alangkah baiknya kita makan pada saat berbuka dengan porsi yang sesuai cukup air , 1 porsi makanan yang mengandung karbohidrat, lemak dan protein.( Baca juga : Pantangan Diet Pisang )

4. Tidak berolahraga

Saat berolahraga biasanya malas untuk melakukan aktivitas salah satunya yaitu olahraga , seseorang lebih memilih untuk kembali tidur setelah melakuakan sholat subuh daripada berolahraga. Olahraga masih tetap diperlukan meskipun dalam keadaan sedang berpuasa akan tetapi olahraga yang dilakukan juga harus tepat seperti jalan kaki di pagi hari , dianjurkan untuk melakukan olahraga yang berat pada saat bulan puasa. (Baca Juga :  Cara Diet Ibu Menyusui )

Manfaat Diet Saat Bulan Puasa

Diet pada saat bulan puasa memberikan berbagai manfaat untuk kesehatan tubuh. Manfaat yang diberikan antara lain sebagai berikut :

1. Menurunkan Kolesterol

Penurunan berat badan adalah salah satu hasil fisik yang dikarenakan diet pada bulan puasa , hal itu akan membantu mempermudah dalam menurunkan kolesterol. Jika Kolesterol kita rendah maka akan meningkatkan kesehatan jantung sehingga mengurangi resiko penyakit jantung, serangan jantung, dan stroke. (Baca juga : Manfaat Buah Lemon untuk Diet )

2. Mengurangi Gula dalam Darah

Kandungan gula di dalam darah yang tinggi akan mengakibatkan penyakit diabetes melitus. Pada saat kita melakukan diet di bulan puasa terbukti dapat mengurangi kandungan gula dalam darah. Hal tersebut dapat terjadi karena diap pada aat puasa meningkatkan pemecahan glukosa sehingga tubuh mampu mendapatkan energi. Pada saat diet di bulan puasa juga membatasi mengkonsumsi makanan yang mengandung gula. (Baca juga :  Minuman Sehat Untuk Diet)

3. Memperbaiki Sistem Pencernaan

Sistem pencernaan sering mengalami gangguan jika kita makan tidak teratur , akan tetapi hal tersebut dapat diatasi dengan diet di bulan puasa karena pada saat kita menjalankan program tersebut kita mampu mengatur pola makan. Pola makan yang teratur akan memaksimalkan kerja sistem pencernaan dan sebaliknya pola makan yang tidak teratur akan menghambat proses pencernaan.

Baca juga :

Penjelasan diatas merupakan informasi berbagai kesalahan-kesalahan yang dilakukan saat diet di bulan puasa , manfaat-manfaat diet di bulan puasa, dan bagaimana kita melakukan diet saat bulan puasa yang sesuai dan efektif.

[accordion]

[toggle title=”Artikel Terkait”]

[/toggle]
[toggle title=”Artikel Lainnya”]

[/toggle]
[/accordion]

Recent Posts

7 Bahaya Garam Untuk Diet Belum Banyak Orang Pahami

Garam adalah bumbu dapur yang sering di gunakan sebagai penyedap rasa masakan. Namun apa jadinya jika garam dipakai untuk alat…

5 years ago

7 Bahaya Metformin Untuk Diet yang Sebaiknya Dihindari

Apakah Anda tahu mengenai penyakit diabetes? Penyakit ini sering diderita oleh seseorang yang memiliki kadar gula terlalu tinggi di dalam…

5 years ago

7 Bahaya Pisang Untuk Diet Penting Dipahami Sebelum Mulai Diet

Pisang merupakan salah satu buah yang sering di konsumsi untuk meningkatkan mood seseorang. Karena hasil uji para peneliti kesehatan mengungkapkan…

5 years ago

7 Bahaya Diet 500 Kalori yang Akan Merusak Tubuhmu

Diet selalu dikaitkan dengan pengurangan asupan vitamin, protein, karbohidrat, hingga kalori ke dalam tubuh. Memang setiap mempunyai batas minimal dan…

5 years ago

7 Bahaya Lemon Untuk Diet yang Harus Diwaspadai

Mempunyai bentuk tubuh ideal tentunya di idamkan oleh setiap orang utamanya bagi kaum hawa. Karena dengan tubuh yang langsing maka…

5 years ago

7 Bahaya Gula Untuk Diet yang Belum Banyak orang Ketahui

Ada berapa jenis diet yang Anda ketahui sekarang ini? Seiring dengan perkembangan zaman dan teknologi saat ini maka mulai banyak…

5 years ago