Apel hijau banyak dijumpai di Malang, Jawa Timur. Bagaimana tidak, disana terdapat hektaran kebun apel hijau. Kondisi cuaca yang dingin membuat pohon apel hijau dapat tumbuh dan menghasilkan buah dalam kondisi baik. Apel hijau memiliki nama latin Malus domestica. Pohon apel hijau tidak jauh berbeda dengan pohon apel pada umumnya. Tinggi pohon apel mencapai 3-12 meter. Bunga apel yang cantik berwarna putih dan semburat ping di tengahnya biasanya muncul pada musim semi dan mulai berubah menjadi buah apel yang lezat pada musim gugur. Konon pohon apel hijau pertama kali ditanam di daerah Asia Tengah.
Buah apel hijau memiliki rasa manis sedikit asam dengan tekstur buah lebih keras dibandingkan apel lainnya. Namun kandungan air dan pectin dalam apel hijau tergolong cukup banyak yaitu sekitar 24%. Kandungan pectin pada apel hijau terdapat di bawah kulit dan sekitar biji apel. Pectin merupakan salah satu zat perekat antara jaringan sel. Pectin juga masuk dalam kelompok polisakarida. Karena itu apel hijau cocok diolah menjadi jelly atau minuman sari apel. Minuman sari apel juga banyak di jumpai di Kota Malang karena banyaknya ketersediaan apel hijau disana.
Kandungan Apel Hijau Untuk Diet
Selain sebagai minuman atau buah yang sangat enak dikonsumsi, apel hijau juga memiliki berbagai macam manfaat untuk kesehatan dan masalah kecantikan. Salah satunya adalah khasiat apel hijau untuk diet atau menurunkan berat badan sehingga mendapatkan berat badan yang ideal. Khasiat Apel Untuk Diet sejatinya sudah diketahui sejak lama. Beberapa kandungan apel hijau yang bermanfaat membantu khasiat apel hijau untuk diet adalah:
- Rendah kandungan lemak
Apel hijau memiliki lemak yang sedikit. Karena itu mengkonsumsi apel hijau dapat menjadi alternative camilan sehat saat melakukan diet. Mengkonsumsi apel hijau tidak akan membuat lemak kita meningkat secara berlebihan namun rasa kenyang dalam perut tetap terjaga.
- Rendah kandungan kalori
Jumlah kalori yang dikonsumsi setiap hari sangat mempengaruhi keberhasilan diet anda. Penurunan berat badan yang efektif adalah saat anda dapat membakar kalori badan lebih banyak dibandingkan dengan jumlah kalori yang dikonsumsi setiap harinya. Kandungan kalori pada satu cangkir apel hijau hanya 63 kalori. Sedangkan jika dibandingkan dengan buah pisang jumlah kalorinya mencapai 134 kalori dalam jumlah yang sama yaitu satu cangkir. Karena itu buah apel hijau tergolong buah-buhaan yang memiliki kandungan rendah kalori sehingga dapat dimakan saat melakukan diet dan menjaga berat badan tubuh. Mengganti buah atau makanan lain yang tinggi kalori dengan buah apel hijau yang rendah kalori dapat membantu mengurangi konsumsi kalori anda setiap hari. Beberapa penelitian mengatakan bahwa dengan asupan 250 sampai 500 kkal per hari mampu menurunkan berat badan sebanyak 259 gr setiap minggu.
- Kaya Kandungan Protein
Protein pada buah apel hijau mampu meningkatkan rasa kenyang yang lebih lama dan menghasilkan energy lebih baik dibandingkan karbohidrat.
- Memperlancar pencernaan
Apel hijau mampu memperlancar pencernaan sehingga penyerapanan nutrisi dalam tubuh dapat berjalan lebih baik. Dengan begitu proses diet akan lebih cepat menurunkan berat badan anda.
- Kaya kandungan serat
Khasiat apel hijau untuk diet yang terakhir adalah apel hijau mengandung banyak serat. Serat memiliki fungsi yang mirip dengan kandungan protein yaitu mampu membuat pemakanannya merasakan kenyang yang lebih lama.
Diet menggunakan apel hijau sangat mudah dilakukan. Jika kalian bosen mengkonsumsi apel secara langsung anda bisa membuat infused water dengan buah apel. Infused Water Untuk Diet juga sangat dianjurkan untuk menurunkan berat badan secara alami.