4 Khasiat Kangkung Untuk Diet Paling Ampuh

Sayuran merupakan salah satu menu makanan wajib yang harus tersedia setiap hari. Peran utama sayuran adalah untuk memunuhi kebutuhan serat dan vitamin dalam tubuh per hari. Namun, terkadang banyak orang enggan memasak sayur karena memerlukan proses pemasakan yang lebih lama dibandingkan hanya memasak lauk yang biasanya hanya digoreng saja. Untuk itu, cara memasak sayur dengan cara menumis adalah salah satu pilihan banyak orang. Selain hanya memerlukan waktu yang relative sedikit, menumis juga biasanya hanya menggunakan sedikit bumbu dapur seperti bawang merah dan bawang putih saja.

Salah satu sayuran yang biasa ditumis adalah kangkung. Kangkung merupakan sayuran yang banyak digemarin masyarakat Indonesia. Tanaman kangkung secara umum dibedakan menjadi dua yaitu kangkung air dan kangkung darat. Perbedaan kedua jtnis kangkung itu adalah:

  • Kangkung air tumbuh merambat di tempat berair seperti rawa atau danau. Biasanya kangkung air juga dapat tumbuh secara liar. Kangkung ini memiliki ukuran daun yang lebih lebar dibandingkan kangkung darat.
  • Kangkung darat biasa dibudidayakan bersamaan dengan sayuran lain seperti bayam. Kangkung itu tumbuh baik ditanah yang kaya akan unsur hara. Kangkung darat dapat dipanen setelah 4-6 minggu ditanam. Ukuran daunnya lebih ramping dan panjang dibaningkan kangkung air.

Sayuran yang memiliki nama latin Ipomoea aquatic itu dapat tumbuh dengan baik di kawasan Asia seperti Indonesia dan Australia. Pemanfaatan kangkung masih sebatas untuk sayuran dan beberapa juga diolah menjadi pakan ternak. Padahal kangkung mengandung banyak nutrisi dan mampu membantu menyembuhkan berbagai penyakit dan msalah kecantikan. Dibidang kecantikan ternyata kangkung berkhasiat untuk menurunkan berat badan. Khasiat kangkung untuk diet, tidak jauh berebeda dengan Sayuran Untuk Diet lainnya. Namun cara mengkonsusi kangkung untuk diet tidak dapat dimakan mentah sebagai salad karena kandungan getah pada batang harus dihilangkan dengan cara dimasak. Sedangkan sayruan lain seperti selada keriting dan tomat cherry dapat dijadikan Salad Sayur Untuk Diet.

Khasiat kangkung untuk diet akan terasa lebih cepat jika diimbangi dengan oah raga yang cukup. Dalam proses diet intinya pembakaran kalori harus lebih banyak dibaningkan energi yang dihasilkan. Dengan begitu olarga adalah salah satu cara tepat dan cepat untuk membakar kalori. Sedangkan kangkung akan berperan sebagai pemasok serat, vitamin, dan beberapa mineral dalam tubuh. Serat dapat membuat perut lebih lama merasa kenyang dan memperlancara pencernaan.

Menu Kangkung Untuk Diet

  1. Tumis Kangkung

Tumis kangkung atau biasa disebut dengan cah kangkung menjadi cara paling populer dalam mengolah sayuran yang memiliki orangga batang itu. Bumbu yang simple tetap memberikan cita rasa yang pas dilidah masyarakat Indonesia. Tumis kangkung juga biasanya menjadi makanan pendamping saat kita berada di restoran seafood.

  1. Kangkung bumbu kuning

Kangkung bumbu kuning dapat dicampur dengan ikan seperti tuna. Selain mendapat Khasiat kangkung untuk diet, ikan tuna juga mendapat asupan protein dalam tubuh. Ikan tuna dapat disuir atau dipotong dengan ukuran besar tergantung selera.

  1. Kangkung balado

Untuk pecinta rasa pedas, tidak ada salahnya mecoba memasak balado kangkung. Untuk mengurangi asupan karbohidrat dari nasi, kita bisa mengganti nasi menjadi singkong sebagai tenam makan kangkung balado.

  1. Gado-gado kangkung

Bagi yang tidak memiliki waktu banyak untuk masak, merebus atau mengukus kangkung untuk menu diet menjadi cara yang sangat tepat. Setelah direbus, kangkung dapat dinikmati dengan tambahan bumbu seperti bumbu kacang sehingga menyerupai gado-gado. Namun pemberian bumbu kacang disarankam tidak terlalu banyak agar tidak mengurangi khasait kangkung untuk diet.

Itulah beberapa menu diet menggunakan kangkung yang dapat dicoba. Kangkung dapat dibeli dengan harga yang cukup murah, sekitar Rp.3.000 per ikat atau Rp10.000 per 200gr untuk kangkung organik.