4 Menu Berbuka Puasa Diet Atkins yang Enak dan Aman Dikonsumsi

Memiliki bentuk tubuh dan berat badan yang ideal merupakan salah satu bentuk keinginan bagi setiap orang baik pria maupun wanita yang belakangan sedang menjadi sebuah tren tersendiri di masyarakat.

Berat badan yang ideal bukan hanya mendukung penampilan yang positif namun juga membantu dalam menjaga kondisi penyakit serta mencegah terjadinya beberapa penyakit berbahaya akibat obesitas. Salah satu aktivitas yang dapat dilakukan untuk menurunkan berat badan adalah melalui diet.

Terkait aktivitas diet, tentu ada beberapa hal yang perlu diperhatikan termasuk ketika diet tersebut dilakukan ketika bulan puasa. Ada banyak bentuk atau metode diet yang dapat dilakukan dibulan puasa dengan penyesuaian tertentu yang salah satunya adalah diet atkins.

Secara prinsip, diet atkins dilakukan dengan membatasi asupan karbohidrat. Dalam cara diet atkins, menu makanan yang akan dikonsumsi saat sahur maupun berbuka puasa harus diperhatikan dengan baik. Berikut beberapa menu berbuka puasa diet atkins yang aman dalam penjelasan di bawha ini.

  1. Menu protein hewani

Berbuka puasa merupakan waktu penting yang harus diperhatikan jenis makanan yang dikonsumsi bagi mereka dalam proses diet atkins. Secara prinsip, diet atkins mengharuskan untuk mengurangai karbohidrat dengan tingkatan tertentu sesuai fase yang sedang dilalui dalam proses diet atkins tersebut.

Salah satu jenis makanan yang harus dikonsumsi pada saat berbuka puasa adalah protein hewani. Beberapa jenis protein hewani yang sebaiknya dipilih sebagai menu berbuka puasa diantaranya seperti daging ayam, daging sapi, telur ayam, dan ikan. Dalam pengolahan beberapa pilihan protein hewani tersebut juga perlu diperhatikan untuk tidak menambahkan karbohidrat.

  1. Menu sayuran

Untuk membantu memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh dalam proses diet atkins dan tetap lancar menjalankan puasa maka selain protein hewani, menu berbuka puasa diet atkins yang harus ada lainnya adalah sayuran. Pilihan sayuran yang digunakan juga harus diperhatikan dan diprioritaskan untuk jenis sayuran yang tidak mengandung karbohidrat.

Beberapa jenis sayuran yang dapat dipilih sebagai menu berbuka puasa untuk program diet atkins diantaranya seperti kale, bayam, asparagus, dan brokoli yang memang dikenal rendah karbihidrat.

  1. Menu tambahan

Selain menu sayuran dan menu protein hewani yang disebutkan diatas, ada tambahan menu lainnya sebagai pelengkap yang dapat dikonsumsi saat berbuka puasa bagi yang sedang menjalani program diet atkins. Beberapa menu diet atkins di bulan puasa sebagai tambahan yang dapat dikonsumsi saat berbuka puasa tersebut diantaranya seperti :

  • Kacang kacangan, diantaranya almond, macadamia, walnut, dan biji bunga matahari atau kwaci.
  • Lemak sehat, seperti minyak kelapa, minyak virgin, dan avokad.
  • Produk full fat diary, seperti mentega, keju, krim, yogurt, yang dapat digunakan sebagai bahan pengolahan makanan dalam menu sehat untuk diet.
  1. Kombinasi menu

Beberapa menu yang disebutkan diatas perlu dikombinasikan sebagai menu saat berbuka puasa bagi mereka yang menjalani program diet atkins.

Contoh kombinasi menu yang dapat digunakan untuk berbuka puasa seperti sup daging, telur dadar, dan tumis brokoli almond atau ikan goreng, telur rebus, dan sayur bayam. Dalam menu yang dikonsumsi selalu hindari makanan yang menganung karbohidrat tinggi sebagai pantangan diet atikins.

Itulah beberapa menu berbuka puasa diet atkins yang perlu diperhatikan dan harus menjadi perhatian mengingat kebutuhan diet dan puasa yang tetap harus dijaga dengan baik.

Porsi menu yang dikonsumsi saat berbuka juga harus ditentukan dengan tepat jumlahnya agar tidak terlalu sedikit agar terhindar dari bahaya diet yang salah saat berpuasa.