Diantara diet yang lagi ngetrend, diet buah manggis adalah salah satu yang terpopuler dalam kategori buah untuk diet. Siapa yang tidak mengenal buah manggis? Boleh saja kulitnya berwarna gelap dan bertekstur keras, namun buah didalamnya berwarna putih dan berasa manis. Buah manggis dikenal mengandung air yang melimpah, kaya akan serat serta zat antioksidan yang sangat berguna bagi tubuh. Selain itu, buahnya juga mengandung glikogen sintetis yang dapat menekan nafsu makan.
Namun studi terbaru menemukan bahwa ternyata kulit manggis pun juga mengandung zat antioksidan yang dapat berguna dalam mencegah serta memusnahkan sel kanker. Bahkan, sejak lama kulit manggis juga dipercaya dapat menurunkan berat badan secara alami. Beberapa khasiat kulit manggis untuk diet adalah sebagai berikut.
1. Mengandung mangostin
Kulit manggis banyak mengandung mangostin, yaitu suatu senyawa aktif yang bersifat antioksidan dan antikanker. Antioksidan inilah yang akan berperan penting dalam mengurangi lemak dalam tubuh Anda serta membantu tubuh dalam menangkal radikal bebas dari makanan-makanan hasil konsumsi.
2. Menurunkan kadar gula darah
Khasiat kulit manggis untuk diet lain yang penting adalah menurunkan kadar gula dalam darah. Hal ini penting mengingat penyakit-penyakit berbahaya yang dapat ditimbulkan diakibatkan oleh kadar gula dalam darah Anda meningkat. Penurunan kadar gula juga menjadi salah satu tanda bahwa program diet Anda sedang berlangsung sukses.
3. Meningkatkan proses metabolisme
Rebusan air kulit manggis yang dikonsumsi setiap hari setengah gelas dapat melancarkan proses metabolisme Anda. Ini termasuk cara diet yang benar. Bila proses metabolisme meningkat dan berjalan lancar maka akan mencegah terjadinya penimbunan sisa makanan dalam usus. Perut Anda pun tidak terlihat buncit lagi dan berat badan Anda pun semakin turun.
4. Menghancurkan lemak
Kulit manggis dapat menghancurkan lemak jahat dan membandel yang masih bertahan dalam tubuh Anda. Anda hanya tinggal mengkonsumsi kulit manggis yang sebelumnya telah dicuci bersih, dipotong serta direbus hingga bersisa hanya satu gelas air rebusan. Diet kulit manggis termasuk ke dalam cara diet enak bahagia menyenangkan yang dapat Anda lakukan tanpa takut dengan biaya diet yang mahal dan ribet.
5. Mempertahankan berat badan ideal dan menurunkan berat badan
Vitamin-vitamin yang terkandung dalam ekstrak kulit manggis sangat bermanfaat dalam mempertahankan berat badan ideal Anda. Namun, bila Anda ingin menurunkan berat badan maka Anda harus rutin dan teratur mengkonsumsi kulit manggis ini. Jangan lupa diperhatikan maksimal berapa gelas yang harus Anda minum setiap hari. Jikalau Anda memiliki riwayat penyakit tertentu, ada baiknya melakukan konsultasi kepada dokter terlebih dahulu terkait dengan diet Anda.
Alangkah baiknya Anda mengkonsumsi kulit manggis dalam bentuk minuman seperti jus dalam keadaan perut yang masih kosong. Namun, bila Anda adalah penderita penyakit maag, maka Anda dapat mengkonsumsinya setelah makan. Oleh karena itu, tetaplah ingat untuk menggunakan cara diet aman, cara diet alami tanpa efek samping yang berbahaya serta faktor yang mempengaruhi pola diet bagi tubuh Anda agar mendapatkan khasiat kulit manggis untuk diet yang maksimal.
Selain itu perlu diingat bahwa kesuksesan program diet merupakan upaya keras masing-masing individu untuk tetap mengingat alasan orang melakukan diet pada awalnya. Motivasi yang kuat dengan mengetahui cara memotivasi diri untuk diet merupakan salah satu diantara kiat diet sukses yang harus Anda amalkan secara konsisten bagaimanapun keadaannya bila Anda ingin mencapai berat badan ideal yang diidamkan banyak wanita.