Menurunkan berat badan serta menjaga badan tetap sehat merupakan salah satu alasan orang melakukan diet. Akan tetapi, tidak jarang sebagian orang melakukan diet ekstrim untuk mendapatkan penurunan berat badan secara cepat.
Dalam dunia kesehatan, cara diet tanpa menyiksa tubuh boleh dilakukan selama tidak mengurangi nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. Sehingga tubuh tidak tersiksa meskipun sedang melakukan diet.
Diet yang ditawarkan tidak hanya memanfaatkan beberapa khasiat makanan serta minuman alami, seperti khasiat rosella untuk diet, ataupun khasiat jintan hitam untuk diet.
Akan tetapi, diet juga dilakukan dengan mengkonsumsi obat diet seperti CMP. Obat diet CMP singkatan dari Chlorophyl Mint Powder. Dilihat dari nama obatnya saja, sudah dapat diketahui bahwa CMP ini terbuat dari klorofil.
CMP merupakan salah satu obat pelangsing yang terbuat dari bahan alami yang mengandung zat hijau daun (klorofil) hingga 5 sampai 10 kali lipat yang diambil dari daun mulberry dibanding daun alfafa. Hal inilah yang menjadikan khasiat CMP untuk diet terbukti aman, tidak memiliki efek samping serta sudah memiliki izin BPOM resminya.
Klorofil diketahui memiliki kemampuan dalam mengikat lemak. Karena molekul klorofil memiliki ekor fitol yang hydrophobic atau takut air. Alasan inilah yang menjadikan klorofil efektif dalam mengikat lemak serta mengeluarkannya melalui sistem ekskresi manusia seperti khasiat yang ada pada salad sayur untuk diet. Meski begitu efek samping obat diet CMP tidak sama dengan obat diet lainnya yang menyebabkan tubuh merasa lemas, mual bahkan pusing.
Dengan kandungan alami yang dimiliki obat CMP ini, menjadikan obat ini memiliki rasa yang enak. Selain itu, CMP juga aman dikonsumsi oleh anak remaja, orang dewasa atau bahkan ibu menyusui. Dengan catatan, obat CMP yang dikonsumsi ibu menyusui tidak sebagai obat diet, melainkan sebagai suplemen saja. Untuk mengetahui tentang efek samping obat diet CMP bisa disimak sebagai berikut ini :
- Detoksifikasi
Sebenarnya efek samping obat diet CMP tidak bisa dipastikan secara jelas seperti efek samping obat diet CNR ataupun efek samping obat diet BSH. Sebab beberapa orang yang konsumsi obat CMP tidak mengakui bahwa terdapat efek samping negatif pada tubuhnya.
Melainkan penurunan berat badan secara alami yang didapatkan. Selain terbuat dari bahan herbal alami, obat diet CMP ini merupakan cara diet yang baik sebab bekerja sebagai detoksifikasi dalam membuang kerbohidrat, lemak, protein serta gula yang berlebih didalam tubuh.
- Melancarkan Pencernaan
Hal yang terpenting dalam melakukan diet yang baik untuk pria, wanita, dewasa maupun remaja yakni dengan melancarkan sistem pencernaan. Takaran 1 sachet CMP memiliki kandungan yang sama dengan berat 2kg sayur.
Sehingga kebutuhan serat dalam tubuh tetap terpenuhi, akan tetapi untuk memenuhi kebutuhan serat yang alami, bisa ditambah dengan konsumsi sayuran untuk diet. Hal ini akan menambahkan khasiat CMP untuk diet lebih efektif dalam menurunkan berat badan.
- Menurunkan Nafsu Makan
Kandungan serat yang dimiliki menimbulkan efek samping obat diet CMP berupa penurunan nafsu makan. Hal ini disebabkan karena cara kerja CMP dengan membakar lemak yang ada didalam tubuh, pembakaran lemak yang terjadi dapat mengakibatkan rasa kenyang lebih lama. Dengan perut yang terasa kenyang akan berakibat pada pengurangan porsi makan yang bisa menurunkan berat badan.
Itulah beberapa informasi efek samping obat diet CMP yang harus diketahui. Meski pada dasarnya tidak ditemukan efek samping yang serius, akan tetapi pengguna obat ini harus tetap berhati-hati dalam penggunaannya agar terhindar dari bahaya obat pelangsing bagi tubuh. Semoga bermanfaat.