Ada berbagai cara diet yang benar yang dapat anda pilih sebagai program penurunan berat badan. Salah satu diet yang direkomendasikan adalah diet dengan menggunakan buah tomat. Cara diet dengan tomat tidaklah susah dan juga murah.
Selain itu, ada banyak khasiat tomat untuk diet yang akan membuat tubuh menjadi semakin sehat dan bugar. Hal ini menjadi alasan buah ini banyak dipilih sebagai salah satu menu diet andalan. Beberapa manfaat tomat untuk diet yang akan anda rasakan dengan mengonsumsi buah ini secara rutin adalah:
- Menambah Kebutuhan Nutrisi Tubuh
Manfaat tomat untuk diet yang pertama adalah mampu memenuhi kebutuhan air di dalam tubuh anda. Buah tomat mengandung 95% air dari total buah tersebut. 5% lainnya merupakan karbohidrat dan serat. Jika anda mengonsumsi 123 gram tomat (ukuran rata-rata buah tomat), maka jumlah karbohidrat yang ada di dalamnya sekitar 5 gram.
Karbohidrat yang ada di dalam tomat ini terdiri dari gula sederhana, seperti glukosa dan fruktosa yang membentuk sekitar 70% karbohidrat di dalam tomat. Untuk jumlah serat, dari 123 gram tomat terdapat sekitar 1.5 gram serta. Sebagian besar serat yang terdapat di dalam tomat merupakan serat tidak larut.
Kandungan lainnya di dalam tomat adalah omega 3, omega 6, dan protein. Hal ini membuat tomat menjadi makanan dan minuman sehat untuk diet jika anda bisa mengolahnya dengan cara yang benar.
- Mengandung Kalori yang Rendah
Tomat masuk ke dalam daftar makanan diet rendah kalori. Kalori yang terkandung di dalam tomat sangat rendah sehingga tidak akan mengganggu diet anda meskipun mengonsumsi buah ini dalam jumlah yang banyak dan rutin. 123 gram tomat hanya mengandung 22 kalori.
- Baik untuk Kesehatan Kulit
Manfaat tomat untuk diet selain memberikan anda nutrisi yang baik juga akan membuat kulit anda juga sehat. Tomat mengandung likopen yang tinggi. Likopen merupakan zat yang banyak digunakan dalam berbagai produk perawatan kulit yang bisa anda temui di apotek.
Dengan mengonsumsi tomat, anda bisa membuat kulit anda menjadi semakin sehat meskipun tidak selalu melakukan perawatan rutin.
- Baik untuk Kesehatan Tulang
Manfaat tomat untuk diet lainnya yang akan anda rasakan adalah tulang yang semakin sehat. Menjalani diet bukan berarti anda menghentikan makan dan membuat kondisi kesehatan anda menurun. Jika anda ingin makanan sehat untuk diet, namun tidak menambah berat badan, anda harus memilih tomat.
Selain tidak akan menambah berat badan, buah ini memiliki kandungan kalsium dan vitamin K yang cukup banyak. Kedua nutrisi ini akan memperkuat dan memperbaiki kerusakan kecil pada tulang anda.
Beberapa manfaat tersebut akan anda dapatkan pada semua jenis tomat yang anda konsumsi, termasuk tomat ceri. Namun, khasiat tomat ceri untuk diet yang juga akan anda dapatkan adalah rasanya yang lebih manis dan enak untuk dikonsumsi.
Perlu anda ketahui, cara diet yang benar dan sehat dengan menggunakan buah tomat adalah dengan mengolah buah tomat secara baik dan benar. Selain dikonsumsi langsung, anda dapat mengolah buah tomat ke dalam berbagai bentuk makanan dan minuman. Cara mengolah sayuran untuk menu diet dari buah tomat adalah berbagai bentuk jus untuk diet, ditambahkan pada sambal atau masakan, dan dijadikan tambahan pembuatan kue.