Manfaat makanan sehat ketika menjalani diet memang sangat banyak. Makanan sehat akan membuat proses diet anda berjalan dengan baik. Mengonsumsi makanan yang sehat juga memastikan anda tidak kekurangan nutrisi meskipun mengurangi jumlah makanan yang dikonsumsi. Salah satu jenis makanan yang baik untuk dikonsumsi saat diet adalah buah-buahan.
Dari berbagai jenis buah-buahan, pepaya merupakan salah satu jenis buah yang akan memberikan anda banyak manfaat. Anda akan mendapatkan manfaat pepaya untuk diet sebagai berikut ini dengan konsumsi rutin:
- Nutrisi tubuh selama diet terpenuhi
Berbagai manfaat pepaya untuk diet didapatkan karena kandungan nutrisi yang dibutuhkan saat diet di dalam pepaya. Pepaya merupakan sumber vitamin C yang sangat baik. Satu buah pepaya berukuran sedang mampu memenuhi 224 persen kebutuhan vitamin C harian anda. Pepaya juga termasuk makanan alkali food yang mampu menyeimbangkan kadar pH darah.
Pepaya mengandung protein, folat, vitamin A, magnesium, tembaga, dan serat. Ada juga zat gizi seperti vitamin B, beta karoten, vitamin E, kalsium, kalium, vitamin K, dan berbagai zat gizi lainnya di dalam sepotong pepaya segar. Khasiat pepaya untuk diet tentu akan sangat anda rasakan dengan segudang nutrisi ini.
- Membuat rasa kenyang lebih lama
Pepaya termasuk ke dalam makanan rendah kalori yang mengenyangkan. Satu pepaya berukuran sedang mengandung sekitar 120 kalori, 30 gram karbohidrat, dan 5 gram serat. Ketiga zat ini mampu membuat anda merasa kenyang lebih lama.
Jadi, cara diet buah pepaya yang dapat anda lakukan adalah dengan mengonsumsi pepaya sebagai cemilan di antara sarapan dan makan siang, makan siang dan makan malam, atau setelah makan malam. Mengonsumsi pepaya akan membuat anda membatasi konsumsi makanan lainnya yang kurang sehat.
- Melancarkan pencernaan
Bagi anda yang mengalami masalah buang air besar, anda bisa mengonsumsi banyak pepaya. Salah satu manfaat pepaya untuk diet adalah membantu mengatasi sembelit atau susah buang air besar. Pepaya mengandung enzim papain yang dapat membantu makanan, terutama protein lebih mudah dicerna tubuh.
- Meredakan peradangan
Selain menjadi buah yang mengenyangkan untuk diet, manfaat pepaya untuk diet adalah membuat peradangan di tubuh anda lebih cepat sembuh. Hal ini disebabkan oleh pepaya yang kaya zat antioksidan alami.
Studi menunjukan bahwa pria yang meningkatkan konsumsi sayuran dan buah-buahan yang mengandung zat antioksidan tinggi mengalami penurunan terhadap tanda-tanda terjadinya peradangan di dalam tubuh. Zat yang membantu mengatasi peradangan adalah karotenoid yang banyak terkandung di dalam pepaya.
Berbagai manfaat tersebut membuat pepaya dipilih sebagai salah satu bahan jus pelangsing untuk ibu menyusui. Ya, pepaya memang cocok untuk dijadikan makanan vegetarian untuk diet, baik bagi orang dengan kondisi normal atau orang dengan keadaan khusus, seperti ibu menyusui. Pepaya tidak membawa banyak efek samping sehingga aman untuk dikonsumsi secara rutin.
Selain buah pepaya, bagian biji, daun, dan akar pepaya juga bisa menjadi tambahan di dalam menu diet anda. Khasiat daun pepaya untuk diet hampir sama dengan khasiat buah pepaya yang anda konsumsi. Akan tetapi, rasa daun pepaya yang lebih pahit membuat beberapa orang menghindari mengonsumsi bagian tersebut.