Menu Diet Ketogenik Terlengkap Untuk Pemula (#Wajib Dicoba)

Salah satu jenis diet yang saat ini sedang viral di berbagai sosial media seperti twitter, facebook, instagram, dan internet bahkan di berbagai chanel tv yaitu jenis metode diet ketogenik. Untuk kamu yang belum tahu betul mengenai metode diet ketogenik, kami akan mengulas sedikit informasi mengenai metode diet yang satu ini dan berikut penjelasannya. Diet ketogenik atau biasanya orang menyebutnya dengan diet ketogenik, merupakan jenis metode diet dengan pola makan rendah atau bahkan tanpa karbohidrat sama sekali dan tinggi lemak. Lemak yang dikonsumsi pun bukan hanya sekedar makanan berlemak begitu saja. Lemak dengan jenis lemak baik tentunya yang tidak membuat kondisi kesehatan tubuhmu menjadi buruk.

Baca juga :

Menu Diet Ketogenik

Jadi ketika kamu sedang menjalankan diet ketogenik, kamu diharuskan mengkonsumsi makanan dengan kadar lemak yang tinggi dan rendah atau bahkan hindari makanan yang mengandung karbohidrat. Dengan begitu metode diet ini akan memberikan efek mesin pembakar tubuh yang efektif. Sehingga setelah kamu menjalani diet ketogenik maka tubuhmu akan terlihat lebih ramping dan indah. Seperti tujuanmu saat diet, kamu pasti ingin diet karena ingin memiliki bentuk tubuh yang indah dan ramping tentunya. Apalagi tubuh yang indah dan ramping merupakan dambaan setiap wanita termasuk kamu tentunya.

Sebenarnya adapun tujuan dari metode diet ketogenik. Metode pola makan pada diet ketogenik sebenarnya dirancang untuk menghasilkan ketosis pada tubuh. Ketosis merupakan proses metabolisme tubuh yang normal. Yaitu proses yang dilakukan untuk pembakaran pada tubuhmu untuk selalu bekerja secara efektif. Dengan kamu mengkonsumsi banyak sekali lemak daripada karbohidrat, maka ketika kamu tidak memiliki cukup karbohidrat dari makanan untuk sel- sel dalam tubuhmu sebagai pembakar energi mereka akan membakar semua lemak di dalam tubuhmu. Lemak yang ada di dalam tubuhmu merupakan pengganti proses pembakaran karbohidrat yang ada dalam tubuhmu sehingga akan menghasilkan energi untuk melakukan aktivitas sehari-hari. Dan sebagai bagian dari proses pembakaran tersebut, terbentuklah keton.

Itulah proses jenis metode diet ketogenik. Sebenarnya ada banyak sekali manfaat dari jenis metode diet yang satu ini. Selain membentuk badan yang indah, diet ketogenik sangatlah baik untuk kesehatanmu. Dan untuk kamu yang saat ini sedang bingung memilih jenis metode apa yang cocok untuk tubuh dan kesehatanmu, mungkin jenis metode diet yang satu ini bisa jadi alternatif  pilihan metode dietmu. Selain dari segi manfaatnya, diet yang satu ini sangatlah mudah untuk dicoba.

Baca Juga :

Kamu hanya perlu mempersiapkan diri agar tetap konsisten dengan pola makan yang sudah diatur sebelumnya. Dan jangan lupa untuk selalu mencermati maupun mengingat pola makanan sehari- harimu ketika kamu menjalani diet yang satu ini. Dilihat dari pola menu makanan diet ketogenik tidak hanya beragam dan mudah untuk ditemui. Pola makan pada metode diet yang satu ini bisa dibilang hampir semua menu yang tersaji sangatlah lezat berbeda dengan pola makanan pada jenis metode diet lainnya. Bukan hanya itu, harga dari bahan- bahan makanan yang satu ini juga cukup murah cocok untuk kamu yang sedang menghemat juga.

Dengan menu makanan yang sangat beragam, mudah dijumpai dan lezat tentunya hal ini akan membuatmu bersemangat menjalani diet yang satu ini. Selain itu dengan menu sehari- hari yang lezat, kamu pun akan menjalani dietmu dengan santai dan tanpa tekanan. Sungguh menyenangkan bukan?, selain mendapatkan tubuh indah dan ramping makananmu pun terlihat lezat. Tidak seperti orang diet kebanyakan, mereka cenderung tertekan dan stress karena menu makanan pada metode diet yang mereka jalani tidaklah selezat menu makanan pada metode diet ketogenik. Sehingga banyak dari mereka yang akhirnya berhenti menjalankan metode dietnya dan cenderung malas untuk mencoba metode diet lain. Untuk kamu yang ingin mencoba metode diet yang satu ini dan penasaran apa saja sih, menu makan yang harus dimakan pada metode diet ketogenik ini, berikut adalah Menu Diet Ketogenik yang harus kamu konsumsi selama 10 hari ketika menjalankan diet ini.

Baca Juga :

1. Hari Ke- 1

  • Sarapan : Daging berlemak tinggi seperti daging sapi atau pun kambing, telur, tomat, paprika, seledri dan wortel
  • Makan siang : Salad sayur, perasan jeruk lemon, daun mint, kacang almond, biji wijen, selada, jamur dengan minyak zaitun (bisa ditambahkan potongan dada ayam atau udang dan taburan keju)
  • Makan Malam : Ikan laut, asparagus, seledri, rempah- rempah, bawang merah, bawang putih, daun bawang, keju, selada, paprika dan brokoli
  • Camilan : Segenggam kacang- kacangan, buah apel dan buah strawberry

2. Hari Ke- 2

  • Sarapan : Daging berlemak tinggi seperti daging kambing, telur, tomat, bawang putih, minyak zaitun, perasan air jeruk lemon, selada, minyak zaitun,  daun seledri dan sawi
  • Makan siang : Susu atau milkshake dan salad sayur tanpa daging atau ikan dan udang, rempah- rempah, biji wijen, telur dan daun seledri
  • Makan Malam : Olahan daging seperti bakso atau daging giling, salad sayur tanpa daging atau ikan dan udang, daun bawang, daun seledri bawang merah, paprika dan tomat
  • Camilan : Buah strawberry dan telur rebus

3. Hari Ke-3 

  • Sarapan : Milkshake atau susu
  • Makan siang : Salad sayur ditambahkan sedikit potongan udang atau ikan, minyak zaitun, perasan air jeruk lemon, daun mint, paprika, biji wijen dan keju
  • Makan Malam : Salad sayur ditambah potongan daging, seledri, paprika, tomat dan keju
  • Camilan : buah alpukat, buah apel dan segenggam kacang- kacangan

4. Hari Ke- 4

  • Sarapan : Telur, paprika, tomat, daun bawang, bawang putih dan rempah- rempah
  • Makan siang : Salad sayur, perasan air jeruk lemon, paprika, biji wijen dan seledri tanpa potongan daging, ikan atau pun udang
  • Makan Malam : Salad dengan sedikit potongan ayam, paprika, bawang merah, tomat, daun bawang, seledri, jagung, minyak zaitun dan krim keju
  • Camilan : Beri berian dan sesendok buah kering

Baca Juga :

5. Hari Ke- 5

  • Sarapan : Menu Diet Ketogenik untuk sarapan hari ke 5 anda bisa mengkonsumsi Low fat yoghurt atau susu rendah kalori dan dark coklat
  • Makan siang : Tumisan daging berlemak tinggi seperti daging sapi atau kambing dan wortel, paprika, kubis, brokoli, biji wijen, sedikit minyak kelapa dan jagung
  • Makan Malam : Telur, paprika, brokoli, bawang merah, tomat, wortel, jagung dan keju
  • Camilan : Segenggam kacang almond, buah apel dan jeruk

6. Hari Ke- 6

  • Sarapan : Salad sayuran tanpa daging, ikan atau pun udang dengan minyak zaitun, perasan air lemon, daun mint, daun seledri, tomat, paprika, selada , telur dan keju
  • Makan siang : Olahan daging seperti ham, bakso atau pun danging giling dengan keju, seledri, daun bawang, paprika, rempah- rempah dan tomat
  • Makan Malam : Salad sayuran tanpa daging, ikan atau pun udang dengan minyak kelapa, sedikit perasan air jeruk lemon, biji wijen, daun mint, rempah- rempah , telur dan keju
  • Camilan : Low fat yoghurt, buah jeruk, buah nanas dan kacang almond

7. Hari Ke- 7

  • Sarapan : Telur goreng, paprika, seledri, tomat, wortel, jagung menggunakan minyak zaitun dan sedikit biji wijen, jamur dan bawang merah
  • Makan siang : Keju, bawang merah, paprika dan olahan daging seperti ham, bakso atau pun danging giling
  • Makan Malam : Salad sayuran tanpa daging, ikan atau pun udang dengan biji wijen, daun mint dan minyak zaitun, daun mint, perasan air jeruk lemon, paprika, minyak kelapa
  • Camilan : Telur rebus, buah apel dan buah jeruk

8. Hari Ke- 8

  • Sarapan : Steak dan Salad sayuran tanpa daging, ikan atau pun udang,biji wijen, daun mint, paprika, selada dengan minyak kelapa dan daun seledri
  • Makan siang : Dada ayam yang di panggang tanpa kecap, salad sayuran tanpa daging, ikan atau pun udang, paprika, rempah- rempah, tomat, wortel, jagung dan keju
  • Makan Malam : Salad sayuran tanpa daging, ikan atau pun udang, paprika, wortel, selada, daun bawang, bawang putih, biji wijen, daun seledri dan telur
  • Camilan : Kacang- kacangan, buah jeruk dan buah pir

9. Hari Ke- 9

  • Sarapan : Salad sayuran dengan sedikit potongan dada ayam, udang dan ikan dengan perasan air lemon, daun mint, paprika, selada, biji wijen, minyak kelapa dan telur
  • Makan siang : Telur, Salad sayuran tanpa daging, ikan atau pun udang, paprika dan bawang putih, selada, daun bawang, bawang merah dan rempah- rempah
  • Makan Malam : Olahan daging seperti ham, bakso atau pun danging giling dengan keju, daun bawang, bawang merah, sawi, tomat, wortel, minyak zaitun dan rempah- rempah
  • Camilan : Buah jeruk, buah alpukat dan dark coklat

10. Hari Ke- 10

  • Sarapan : Salad sayuran tanpa daging, ikan atau pun udang dengan minyak kelapa, perasan jeruk lemon dan keju, telur, bawang merah, paprika, wortel dan rempah- rempah
  • Makan siang : Olahan daging seperti ham, bakso atau pun danging giling dengan keju, rempah- rempah, telur, daun bawang seledri, selada, sawi, bawang putih, biji wijen
  • Makan Malam :  Dada ayam yang di panggang, Salad sayuran tanpa daging, ikan atau pun udang, rempah- rempah, telur, daun bawang seledri, selada, sawi, bawang putih, tomat, paprika biji wijen dan keju
  • Camilan : Buah apel, buah jeruk dan buah nanas

Baca juga :

Itulah Menu Diet Ketogenik selama 10 hari. Untuk kamu yang ingin dan sedang menjalani diet yang satu ini perhatikan selalu dan cermati berbagai makanan yang kamu konsumsi. Walaupun diet yang satu ini mengharuskanmu mengkonsumsi lebih banyak lemak dibandingkan dengan karbohidrat, telitilah jenis lemak yang terkandung pada makanan yang kamu konsumsi. Pastikan makanan berlemak yang kamu konsumsi merupakan jenis lemak yang baik sehingga tidak berbahaya bagi kesehatan tubuhmu. Dan pastikan juga segala jenis produk yang kamu makan merupakan produk dengan kandungan karbohidrat rendah sehingga tidak merusak pola makan pada metode dietmu. Terapkan dengan benar pola menu makanan di atas maka dijamin diet ketogenik yang kamu jalani akan berhasil dengan baik dan lancar, tubuhmu pun akan indah dan sehat selamat mencoba.